April 27, 2024

Sat Binmas Polres Pohuwato Gencar Laksanakan Sosialisasi Cegah Pungli

Tribratanews.polri.go.id – Polda Gorontalo, Rabu (23/01/2018) pukul 09.30 wita Sat Binmas Polres Pohuwato Akp Henny M. Rahayu, SH bersama kanit Binmas Bripka Jani Afanto melaksanakan kegiatan sosialisasi sekaligus ikrar bersama dalam rangka mencegah maraknya pungutan liar.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut yakni petugas penjaga pos TPR daridinas perhubungan darat, anggota TNI dari koramil paguat, serta masyarakat yang berada di pos TPR dinas perhubungan darat Kec. Paguat Kab. Pohuwato.

Kasat Binmas polres pohuwato meminta kepada para petugas Pos TPR Paguat agar selalu dapat melaksanakan tugasnya dengan baik, sesuai dengan peraturan daerah yang ada dan sesuai bidang tugasnya masing-masing,  pekerjaan/ profesi petugas pos TPR. Selain menarik retribusi kepada kendaraan umum juga harus bisa melakukan pengaturan arus lalin, agar kendaraan-kendaraan yang lewat tidak terkena macet, aman dan lancar. Sehingga masyarakat merasa nyaman dalam beraktivitas.

“Kalau semua itu dilaksanakan dengan ikhlas tanpa adanya pamrih/ imbalan secara tidak langsung kita semua sudah mendukung program pemerintah dalam rangka meniadakan pungutan liar, dan niscaya akan membawa berkah bagi kita sekalian”tuturnya.

Penulis         : Firdha

Editor           : Mulyono

Publish         : Firdha

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x