April 27, 2024

2 Hari Berjalan, Tim Ops. Pekat Otanaha Polres Bonbol Amankan Puluhan Botol Miras

POLRES BONE BOLANGO. Selama 2 hari berjalan Tim Operasi Pekat Otanaha 1 – 2022 Polres Bone Bolango berhasil mengamankan puluhan botol miras tanpa ijin dari beberapa wilayah yang ada di Kabupaten Bone Bolango.

Kapolres Bone Bolango AKBP Emile Reisitei Hartanto SH SIK selaku Ka OPS Pekat Otanaha Polres Bone Bolango  menjelaskan, puluhan minuman keras yang berhasil diamankan selama 2 hari kemarin dijaring dari beberapa wilayah yakni untuk hari pertama di desa Tunggulo selatan dan Desa Bongoime Kecamatan Tilong Kabila, dan desa inomata Kecamatan Bone Raya, selain itu untuk hari kedua kemarin yakni di desa Helumo Kecamatan Suwawa dan desa Dutohe Barat kecamatan Kabila.

“jadi untuk hari pertama operasi kami berhasil mengamankan 27 botol ukuran 600 ml dan 7 botol ukuran 1500 ml minuman keras oplosan (Cap Tikus), selain itu terdapat minuman keras merk Kasegaran sejumlah 4 botol ukuran 620 ml dan untuk hari kedua berhasil diamankan kembali minuman keras oplosan (cap tikus) sebanyak 37 botol ukuran 600 ml”. jelas Kapolres.

“Kapolres berharap dengan dilakukannya razia dalam operasi pekat ini mampu menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah Kabupaten Bone Bolango, sehingga aktifitas masyarakat menjelang bulan Ramadhan dapat berjalan dengan khidmat”. Imbuh kapolres.

Personil Ops. Pekat Otanaha saat mengamankan Barang Bukti Miras di Polres Bone Bolango

“ kami akan terus berupaya semaksimal mungkin untuk menjaga situasi kamtibmas di wilayah Bone Bolango, selain itu masyarakat diharapkan lebih pro aktif dalam memberikan informasi terkait penyakit masyarakat apalagi dengan peredaran minuman keras tanpa ijin dapat menjadi salah satu pemicu terjadinya tindak pidana yang dapat mengganggu situasi kamtibmas di tengah-tengah masyarakat.” tutup  AKBP Emile Reisitei Hartanto.

Untuk barang bukti saat ini telah di amankan dari pemiliknya dengan diberikan bukti tanda terima selanjutnya disimpan ke ruang barang bukti Satuan Tahanan dan barang Bukti (Sat Tahti) Polres Bone Bolango.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x