Lindungi Masyarakat Dari Covid-19, Polda Gorontalo Tegas Terapkan Protokol Kesehatan

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id -Polda Gorontalo, Dalam Menggelar Operasi Aman Nusa II di Jalan A. Wahab Kabupaten Gorontalo Jum’at 26 Februari 2021 jam 09.00 wita, Polda Gorontalo, TNI dan Pemerintah daerah Satuan Polisi Pamong Praja (SATPOL PP) Provinsi Gorontalo terus menekan tingkat kedisiplinan masyarakat terhadap protokol kesehatan di saat mana mereka hendak melakukan aktivitas.

Penekanan Para petugas gabungan Satgas pencegahan Covid-19 yang di pimpin oleh Akp Chandra tersbut nampak tegas dalam membentuk postur masyarakat yang selalu taat dan patuh terhadap protokol kesehatan.

Imbauan yang di sampaikan oleh para petugas kepada masyarakat pengguna jalan menurut Chandra adalah, Bentuk Kepedulian Polri atas keselamatan warga akibat penularan Covid-19, agar bila kembali kerumah nanti tidak membahayakan keluarganya di rumah.

” marilah kita buang jauh-jauh tingkat keegoisan kita dengan selalu menerapkan protokol kesehatan. Dengan terus menggunakan masker kita bukan hanya melindungi diri kita sendiri dari virus corona, akan tetapi bapak dan ibu juga telah melindungi masyarakat lainya, terutama keluarganya. Untuk itu, bentuk pengawasan melalui penerapan protokol kesehatan kami tegas menyampaikan, agar masyarakat jangan sampai lalai terutama dalam penggunaan masker,”jelas Chandra.

Penulis : Iswan

Editor : Heri

Publish : Randi

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x