KAPOLDA HADIRI UPACARA PERINGATI HARI PAHLAWAN KE 75 DI RUMAH DINAS GUBERNUR

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id -Polda Gorontalo, Kapolda Irjen Pol Dr Akhmad Wiyagus, Sik Msi MM menghadiri peringatan hari pahlawan ke 75 yang bertempat di Rumah jabatan Gubernur Gorontalo, Selasa (10/11/20200). Hari Pahlawan 10 November untuk memperingati perjuangan dan pengorbanan para pahlawan yang telah mempertaruhkan jiwa dan raganya untuk mempertahankan kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Upacara yang di laksanakan pada pukul 07.30 ini di ikuti oleh peserta upacara kurang lebih 50 personil yang terdiri dari unsur TNI, Polri , Satpol PP dan basarnas, dan kesemuanya menggunakan masker serta di atur berjarak dengan menerapkan Protokol kesehatan.

Gubernur Gorontalo Rusli Habibie bertindak sebagai inspektur upacara. Dalam sambutannya yang membacakan amanat Menteri Sosial, Kegiatan memperingati hari pahlawan ke 75 ini tetap di laksanakan meskipun dalam masa pandemi covid dengan khidmat dan tidak kehilangan maqna.


“Peringatan hari pahlawan tidak hanya sekedar di ingat pada setiap tanggal 10 november saja namun kegiatan hari pahlawan ini di jadikan sebagai peringatan yang perlu di kenang sepanjang masa oleh kita semua,” kata Gubernur Gorontalo.

Sementara, Kabid Humas Polda Gorontalo Kombes Pol Wahyu Tri Cahyono, Sik, menyampaikan bahwa peringatan hari pahlawan yang di laksanakan di rumah dinas jabatan Gubernur ini tetap menerapkan Protokol kesehatan, dimana seluruh peserta dan para tamu undangan tetap menggunakan masker dan menjaga jarak.

Penulis : Ihram

Editor : Heri

Publish : Randi

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x