Cegah Peredaran Narkoba ,Polres Boalemo Cek Panitia dan Barang Bawaan Cruw Road Race

Tribratanews.polri.go.id – Polda Gorontalo, Antisipasi masuknya narkoba di wilayah Kabupaten Boalemo, Sat Intelkam dan Narkoba Polres Boalemo melakukan penyelidikan terhadap barang bawaan kepada crue/kru dan mekanik dari makassar yang berada di paddock (basecamp tim) di kompleks kantor bupati boalemo. Sabtu pukul 01.30 Wita (08/7/2017)

Kegiatan yang dilakukan ini untuk menutup kemungkinan narkoba yang dibawa oleh para racer dan kru dari luar wilayah boalemo.

“Kita ingin generasi muda terbebas dari narkoba. Jadi persyaratan tes urine wajib untuk diikuti. Bagi peserta yang tidak tes urine, saya rekomendasikan ke panitia untuk dicoret dan yang menang digugurkan,” Ungkap Kaur Bin Ops ResNarkoba Ipda Edwin Isa Mahendra

Dari hasil penyelidikan sementara belum ditemukan barang bukti narkoba. Tapi ada beberapa panitia yang sempat menunjukkan gejala-gejala diduga sebagai penyalahgunaan narkoba.

Selanjutnya hari ini sat narkoba bekerja sama dengan BNN akan bekerja sama melakukan tes urine kepada seluruh panitia dan Cru serta peserta yang ada.

Penulis         : Hardiyanti

Editor           : Umi Fadilah

Publish         : Hardiyanti

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x