Bhabinkamtibmas Bripka Kisman Sambangi Warga Binaanya Pada Malam Hari

Tribratanews.polri.go.id – Polda Gorontalo, Sebagai wujud kedekatan Polisi dengan warga masyarakat, Bhabinkamtibmas dituntut selalu aktif melaksanakan kegiatan sambang ke desa binaannya untuk dan selalu melekat dengan warga yang menjadi binaanya.

Seperti yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Bripka Kisman Ismail menyambangi beberapa warga yang datang berkunjung Ke Taman Paguat Kel. Pentadu Kec. Paguat. Minggu (23/12/2018) pukul 22.00 wita

Pada kesempatan itu bhabinkamtibmas menghimbau kepada warga agar selalu menjaga Kamtibmas, hindari mengkonsumsi Miras karena hal itu dapat memicu gangguan Kamtibmas. 

Bhabinkamtibmas Bripka Kisman Ismail mengatakan, kedekatan Polri dengan masyarakat seperti inilah yang diharapkan oleh warga dengan menyampaikan segala permasalahan yang ada di wilayah desanya.

“Sehingga diharapkan Kepolisian khususnya Bhabinkamtibmas akan lebih dikenal warga masyarakat dan sekaligus menyerap aspirasi warga yang berkaitan dengan situasi kamtibmas, demikian pula sebaliknya masyarakat akan lebih dekat dengan pihak Kepolisian sehingga apabila masyarakat ada masalah akan lebih mudah diselesaikan,” ungkap Bhabinkamtibmas Bripka Kisman.

Penulis         : Firdha

Editor           : Irda Tosubu

Publish         : Firdha

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x