KAPOLDA GORONTALO AKAN DIBERI GELAR ADAT OLEH PROVINSI

Tribratanews.polri.go.id – Polda Gorontalo, Berkat prestasi kerjanya selama memimpin Polda Gorontalo yang begitu besar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat di Provinsi Gorontalo, mendorong dewan adat Gorontalo untuk memberikan gelar adat kepada Kapolda Gorontalo Brigjen Pol Drs. Rachmad Fudail MH. 

Dalam rapat persiapan pengukuhan gelar adat yang dipimpin langsung oleh Irwasda Polda Gorontalo Kombes Pol Agus Supriyanto SIK yang dihadiri oleh Kadis Kesra Propinsi dan Pengurus Dewan Adat Provinsi Kabupaten Kota serta Para PJU Polda Gorontalo diputuskan bahwa pengukuhan gelar adat akan dilaksanakan pada hari senin 30 Juli 2018 pukul 13.00 wita.

Menurut pimpinan Rapat Kombes Pol Agus Supriyanto SIK mengatakan bahwa awalnya kegiatan pemberian gelar adat akan dilaksanakan tanggal 26 Juli namun berubah.

“Pemberian gelar adat kepada Bapak Kapolda awalnya direncanakan tanggal 26 Juli namun karena bersamaan dengan kegiatan lain maka berdasarkan hasil rapat diputuskan tanggal 30 Juli 2018 ujarnya.

Sementara itu menurut Drs Karim T.Laiya selaku Bate Holontalo mengatakan bahwa pemberian gelar adat kepada bapak Kapolda Gorontalo sudah dimusyawarahkan  dengan seluruh pemangku adat Propinsi dan Kabupaten Kota.

“Pemberian gelar adat kepada Kapolda Gorontalo sudah diputuskan melalui musyawarah seluruh pemangku adat di Provinsi Kabupaten Kota Gorontalo, pemberian gelar adat ini sebagai bentuk penghargaan dari masyarakat adat Provinsi Gorontalo atas berbagai prestasi yang telah diberikan oleh Kapolda Gorontalo Brigjen Pol Drs. Rachmad Fudail MH, salah satunya adalah pembangunan SPN,ujarnya.

Kabid Humas Polda Gorontalo  AKBP Wahyu Tri Cahyono, SIK menambahkan bahwa pemberian gelar adat kepada Bapak Kapolda Gorontalo ini adalah kali pertama dalam sejarah berdirinya Polda Gorontalo.

“Pemberian gelar adat ini baru pertama kalinya dalam sejarah berdirinya Polda Gorontalo, tentu ini sungguh membanggakan bagi kita personel Polda Gorontalo, dimana pimpinan kita Bapak Kapolda Brigjen Pol Drs. Rachmad Fudail MH akan diberikan gelar adat, dan memang selayaknya beliau mendapatkan gelar tersebut karena dedikasinya untuk masyarakat Gorontalo.Beliau berhasil mewujudkan SPN Polda Gorontalo yang jelas akan memberikan dampak yang luar biasa bagi masyarakat Gorontalo baik dalam peningkatan SDM maupun perputaran ekonomi nantinya,”jelas Wahyu.

“Kita berharap kegiatan ini nantinya bisa berjalan dengan lancar amin,”tutup wahyu.

Penulis         : Wahyu Tri Cahyono

Editor           : Mulyono

Publish         : Firdha

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x