April 27, 2024

Bhabinkamtibmas Hadiri Rapat Bersama Para Karang Taruna Dan Relawan Satgas Anti Narkoba

Tribratanews.polri.go.id – Polda Gorontalo, Dalam rangka membangun kesadaran dan partisipasi masyarakat terhadap bahaya dan penanggulangan narkoba dilingkungan Bhbainkamtibmas Kec. Bulango selatan Bripka Moh. Taufik Aziz bersama pemerintah desa ayula utara mengadakan rapat pertemuan dengan para karang taruna dan relawan satgas anti narkoba dan criminal. Jumat (05/01)

Turut hadir dalam giat tersebut Kepala Desa Ayula utara, Sekretaris desa Ayula utara, aparat desa ayula utara, dan para pemuda berjumlah 40 orang.

Rapat tersebut dalam rangka persiapan acara pengukuhan sekaligus pembekalan kepada karang taruna dan relawan satgas tentang pemahaman serta pengetahuan tentang bahaya dan penanggulangan narkoba di lingkungan sendiri dan sekitarnya.

“Diharapkan kepada para karang taruna tidak ada yang terlibat dalam hal menyalahgunakan narkoba karena akan berakibat buruk untuk kesehatan dapat merusak diri sendiri dan merusak masa depan para penerus bangsa,jangan mudah terpengaruh dengan teman sekitarnya yang akan membawa dampak buruk terhadap diri kita. Mari kita lakukan hal yang positif dan hindari hal yang negative,”tutur Bhabin.

Penulis         : Firdha

Editor           : Alfian

Publish         : Firdha

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x