PASCA PEMBUKAAN DIKTUKBA POLRI THN 2022, ORTU SERDIK : TERIMAKASIH PAK KAPOLDA GORONTALO

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id-Polda Gorontalo, Pembukaan Diktukba (Pendidikan Pembentukan Bintara) Polri Tahun 2022 yang dilaksanakan di Mako SPN Polda Gorontalo berlangsung dengan sangat khidmat. Kegiatan tersebut dihadiri oleh seluruh Pejabat Utama Polda, Ketua Bhayangkari Daerah Gorontalo Ny. Lurie Helmy S. beserta pengurus.

Pasca upacara yang dipimpin langsung Kapolda Gorontalo Irjen Pol. Helmy Santika, SH,SIK,M.Si membuat sejumlah perwakilan orang tua Peserta Didik (Serdik) yang saat itu juga menjadi bagian dari daftar peserta undangan tak tahan membendung perasaan haru dan bahagia ketika melihat anak mereka telah resmi mengikuti pendidikan Bintara Polri.

Alex Gobel, Ia adalah salah satu di antara para orang tua yang saat itu menghadiri upacara pembukaan Diktukba Polri Senin (25/07) beberapa waktu lalu. Tak henti hentinya Ia mengucap syukur kepada Allah SWT atas keberhasilan anaknya menjadi Calon Anggota Polri di tahun ini.

Tak hanya itu, merupakan kebangaan tersendiri bagi dirinya ketika Serdik Alwin Gobel (anaknya) didaulat menjadi pengucap Tribrata pada prosesi upacara pembukaan pendidikan.

“Saya ucapakan terimakasih kepada Kapolda Gorontalo dan jajarannya yang telah memberikan kesempatan kepada anak saya menjadi bagian dari keluarga besar Polri di Polda Gorontalo”, ungkap Alex kepada awak Tribratanews.

Pria paruh baya yang berprofesi sebagai Kepala Sekolah di SMPN 2 Kabila, Bonbol itu juga mengungkapkan jika perjuangan anaknya tak sia sia. Betapa tidak, dalam proses seleksi penerimaan tersebut bukanlah waktu yang singkat dan mudah. Hal itu dikarenakan oleh persaingan yang begitu ketat.

“Alhamdulillah anak saya lulus terpilih melalui jalur Rekrutmen Proaktif (Rekpro)”.

Ia berharap, agar anaknya akan menjadi anggota Polri Profesional dan dicintai oleh masyarakat.

“Semoga ia menjadi Polisi yang bisa bekerja dan melayani dengan hati, Aamiin..”, tutup Alex.

penulis : D01751

Editor : Jenry

Publish : Karim

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x