Sopir Angkutan Umum Langgar Prokes, Ini Tindakan Polisi

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polda Gorontalo, Di sahkannya aturan pemerintah daerah mengenai pencegahan penularan Covid-19 telah di perjelas dengan di canangkannya pergub gorontalo No 41 Tahun 2020. Untuk itu, tidak ada yang di kecualikan bila mana ada warga yang melanggar protokol kesehatan. Semua di berikan saknsi sesuai yang tertera dalam pergub tersebut.

Dari hasil evaluasi yang di temukan oleh aparat 2 (DUA) minggu terakhir ini, selain pengendara sepeda motor, sopir angkutan umum pun sering di temui tidak menggunakan alat pelindung atau masker.

Terpantau bersama dalam operasi aman nusa II tahap V yang di gelar oleh Polda Gorontalo yang tergabung dalam satgas pencegahan covid-19 masih di simpang lima Telaga pukul 21. 30 wita. Salah satu petugas memberikan teguran, dan untuk selanjutnya sopir angkot tersebut di serahkannya kepada pemerintah daerah dalam hal ini Satpol PP Provinsi Gorontalo untuk menerima sanksi sesuai dengan aturan yang berlaku.

Berkaitan dengan semua bentuk penindakan yang di terapkan oleh petugas di lapangan terhadap warga yang tidak disiplin protokol kesehatan saat ini telah di sesuaikan dengan diberlakukannya pergub gorontalo No 41 Tahun 2020. Sebagaimana penjelasan Komisaris Besar Polisi Wahyu Tri Cahyono Sik, selaku Kabid Humas Polda Gorontalo.

“Polda Gorontalo sendiri tidak main-main dalam mengawal kebijakan pemerintah tentang penegakan pergub terhadap warga yang melanggar protokol kesehatan. Sejak awal virus corona ini ada, berbagai upaya bentuk sosialisasi dan himbauan telah di sampaikan, baik itu oleh pihak kesehatan dinas terkait maupun oleh Polda Gorontalo dan poles jajaran. Hingga di berlakukannya aturan tersebut. Oleh karena itu, tindakan, tegas yang di ambil oleh pihak kepolisian sendiri, bukan semata-mata untuk mempersulit masyarakat, terutama mereka yang berprofesi sebagai sopir. Namun hal ini adalah demi keselamatan dan kebaikan kita semua. Marilah kita bangun kebersamaan untuk memerangi covid-19 yang sampai saat ini terus bertambah,”ajak Eks Kapolsek Manado Tengah tersebut.

Penulis : Iswan

Editor : Heri

Publish : Fandi

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x