Bhabinkamtibmas Desa Talango Berikan Sosialisasi Dan Himbauan Mengenai New Normal

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id -Polda Gorontalo, Upaya pihak Kepolisian melalui Bhabinkamtibmas terus ditingkatkan kepada warga untuk tetap menjaga kesehatan dan pakai masker dalam memasuki tatanan hidup baru yang dikenal dengan istilah New Normal, Selasa (16/6/2020).

Seperti yang dilakukan Bhabikamtibmas Desa Talango Brigadir Jois Madjabi memberikan himbauan agar tetap dan selalu mematuhi protokol kesehatan guna antisipasi penyebaran virus corona.

Brigadir Jois Madjabi mengatakan “bahwa kegiatan ini sekaligus memberikan pemahaman kepada masyarakat yang ada mengenai program Social Distancing yaitu membatasi ruang gerak yaitu meminimalisir segala bentuk pertemuan pertemuan tatap muka yang bersifat tidak begitu penting”.

 “Mari kita tetap jaga kesehatan dan memakai masker dalam beraktivitas agar terhindar dari penularan wabah Covid-19 yang sampai saat ini penyebarannya masih masif, Tentunya kehidupan normal baru, bukan menandakan berakhirnya pandemi Covid-19, sehingga masyarakat bebas beraktivitas seperti masa sebelum adanya pandemi Covid-19 dulu, Ujar Brigadir Jois

Penulis : Yudin

Editor : Irda

Publish Yudin

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x