Dampak Corona, Sat Brimob Polda Gorontalo Dirikan Dapur Umum Untuk Bagikan Makanan Ke Masyarakat

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polda Gorontalo, Dampak Virus Corona atau Covid-19 nampaknya berimbas pada semua sektor terutama ekonomi, Bank Dunia memproyeksikan pertumbuhan ekonomi Indonesia di tahun ini akan tertekan di level 2,1 persen.

Membantu masyarakat di tengah kondisi perekonomian yang melemah akibat penyebaran Covid-19, satuan Brimob Polda Gorontalo dirikan Dapur Umum untuk bantu warga kurang mampu.

Karena dampak dari Covid19 ini perekonomiannya dunia melemah seluruhnya, begitu juga di negara Indonesia, khusunya daerah Gorontalo, yang akhir akhir ini banyak masyarakat kalangan menengah kebawah mengeluh akbiat perekonomian yang terus menurun dan khawatir akan tidak bisa menghidupi keluarga.

Melihat akan Hal tersebut Satuan Brimob Polda Gorontalo mendirikan Dapur Umum di Desa Isimu Raya kecamatan Tibawa kabupaten Gorontalo untuk membantu masalah pangan masyarakat di daerah tersebut.

Dapur umum didirikan Di Desa Isimu Raya kecamatan Tibawa kabupaten Gorontalo tujuan dari dapur umum ini didirikan bertujuan untuk membantu masyarakat yang terkena dampak Bencana Nasional Pandemi Virus Covid19 yang sangat berdampak pada sistem perekonomian sehingganya Satuan Brimob Polda Gorontalo Mendirikan Dapur umum untuk memasak makanan dan akan dibagikan kepada masyarakat.

Iptu Ruslan A. Djafar Paurbinlatops mengatakan bahwa “tujuan dari Dapur umum ini didirikan yaitu untuk membantu masyarakat yang terkena dampak Dari Pandemi Virus Covid19 ini yang dimana Dapur umum ini akan memasak makanan dan akan dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan khusus di desa Isimu Raya kecamatan Tibawa kabupaten Gorontalo.

Penulis : Pid Brimob

Editor : Irda

Publish : Fandi

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x