HARI KEDUA OPERASI PATUH, POLDA GORONTALO TINDAK PELANGGAR

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polda Gorontalo. Hari kedua pelaksanaan operasi patuh otanaha 2019 Jum’at, 30 Agustus 2019 personil Polda Gorontalo berkekuatan 25 Personil di pimpin oleh Kepala Unit (KANIT) 2 Patroli Jalan Raya (PJR) Akp Gela di Jalan Aryo Katili tepatnya di depan PLN andalas tertibkan para pengemudi sepeda motor maupun mobil untuk menekan angka kecelakaan.

Kanit dua Pjr mengatakan pada pelaksanaan operasi patuh otanaha 2019 ini penindakan hukum lebih dominan dilakukan dibandingkan tindakan preemtif dan preventif bagi pengendara roda dua maupun roda empat.

“sasaran kami di hari ke dua pelaksanaan operasi patuh otanaha 2019 ini adalah khusus buat masyarakat yang tidak patuh terhadap peraturan lalu lintas seperti melanggar marka jalan, tidak menggunakan helm, tidak menggunakan sabuk pengaman, pengendara di bawah umur dan segala bentuk pelanggaran yang telah di atur dalam perundang-undangan tata tertib lalu lintas,”jelas Gela.

Nampak personil Polda Gorontalo tidak pilih kasih di dalam memberikan penindakan bagi pengemudi yang melanggar. Mulai dari kenderaan berpelat hitam hingga berpelat merah di periksa satu persatu tanpa melewatkan pemeriksaan kelengkapan kenderaan dan kelengkapan pribadi, yaitu Surat Ijin Mengemudi (SIM).

“penindakan dalam operasi patuh otanaha 2019 yang berkesinambungan dengan operasi sebelumnya yakni simpak, tidak serta merta di lakukan penindakan hukum. Masih ada toleransi dalam melihat kesalahan yang di lakukan pelanggar. Namun dalam operasi patuh otanaha 2019, para pelanggar langsung di berikan penindakan hukum guna menekan angka kecelakaan di jalan raya sekaligus menertibkan para pengemudi roda dua maupun roda empat yang kurang tertib. Agar ini menjadikan pembelajaran dan pengalaman yang berharga untuk kiranya lebih mengerti akan pentingnya kesadaran hukum di jalan raya,”tambah Akbp Wahyu Tri Cahyono Sik selaku Kabid Humas Polda Gorontalo.

Penulis : Iswan
Editor : Irda
Publish : Hardiyanti

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x