TETESAN AIR MATA BASAHI LAPANGAN SPN POLDA GORONTALO

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polda Gorontalo. Suasana upacara pembukaan pendidikan bagi 188 siswa Brigadir Polri pria yang lulus terpilih dalam proses seleksi penerimaan anggota Polri tahun ajaran 2019, seketika di warnai dengan tangisan air mata dari keluarga yang di berikan kesempatan bertemu dengan siswa didik. Selasa (06/08/2019)

Upacara ini tak hanya dihadiri para Siswa serta pejabat utama Polda Gorontalo bersama dengan Ibu-Ibu Bhayangkari Daerah Gorontalo, orangtua siswa juga tampak mengikuti upacara ini tenda tamu undangan yang sudah disiapkan oleh Pihak SPN Polda Gorontalo.

Para orangtua tampak bersemangat melihat anak-anak mereka berada di lapangan SPN Batuda

Hingga upacara selesai pun, sejumlah orangtua masih berada di pinggir lapangan. Tidak lama kemudian pihak SPN memberikan kesempatan kepada orang tua untuk bertemu anaknya.


Tanpa menghiraukan teriknya matahari keluarga siswa langsung menyerbu siswa yang sedang berdiri tegak setelah pelaksanaan upacara, masing masing orang tua mencari anaknya yang katanya sudah tidak di kenali lagi karna semuanya dalam keadaan gundul.

Terihat orang tua yang bertemu anaknya langsung memeluk anaknya dan mencium anaknya, terharu memang ketika anaknya yang nantinya akan mengikuti pendidikan selama tujuh bulan ini akan berpisah dengan orang tua. Sambil meneteskan air mata salah seorang orang tua menyemangati anaknya, Mendengar hal tersebut anaknya juga ikut menteskan air mata. Dan langsung memeluk bapaknya.

Kabid Humas Polda Gorontalo AKBP Wahyu Tri Cahyono Sik mengatakan
“Pendidikan di SPN dilaksanakan selama tujuh bulan dengan jumlah jam pelajaran sebanyak 1400 jam. Dengan pola pendidikan meliputi dua bulan pembentukan dasar Bhayangkara, 4.5 bulan pengetahuan profesi Kepolisian dan setengah bulan pembulatan,” terangnya. Kabid Humas menambahkan orang tua yang anaknya akan mengikuti pendidikan ini agar mendoakan anaknya hingga lulus menjadi anggota Polisi nanti.

Penulis         : Irham
Editor          : Irda
Publish         : Hardiyanti

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x