Cegah Wabah Penyakit Akibat Hujan, Brigadir Sarif Sambangi Warga Binaannya

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polda Gorontalo, Mencegah lebih baik dari pada mengobati, ungkapan tersebut mungkin tidak asing lagi ditelinga kita. Ungkapan tersebut memberikan pelajaran bagi kita bahwa upaya pencegahan itu lebih baik daripada hal buruk sudah terjadi karena akan lebih sulit dalam penangannya.

Hal ini yang disampaikan Bhabinkamtibmas marisa utara Brigadir Sarif Abas saat menyambangi warga binaanya, Selasa 19 Februari 2019.

Kalimat mencegah lebih baik dari pada mengobati ini disampaikan Bhabinkamtibmas karena saat ini di desa binaanya sudah seringkali turun hujan, dan turunnya hujan ini bisa membuat banyak penyakit di masyarakat akibat sampah yang tersumbat, sehingga banyak nyamuk yang bersarang di sampah yang tersumbat tersebut.

Sehingganya pada kesempatan tersebut, Brigadir Sarif menghimbau kepada warga binaannya untuk dapat membuang sampah pada tempatnya, agar tidak menjadi sarang tempat nyamuk, dan tidak membuat selokan menjadi tersumbat, yang hal tersebut bisa mengakibatkan banjir.

Selain itu, Bhabinkamtibmas juga tak lupa menghimbau kepada warga binaannya untuk dapat mensukseskan pemilu 2019 dengan tidak mudah percaya tentang isu-isu yang beredar, apalagi isu tersebut mengandung unsur provokasi yang hanya bisa merusak tali persaudaraan diantara kita.

Penulis    : Fandi

Editor       : Irda

Publish     : Fandi

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x