Jelang Pemilu 2019, Kapolres Boalemo Hadiri Giat Netralitas ASN

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polda Gorontalo, Selasa (29/01/2019) pukul 09.00 wita Kapolres Boalemo Akbp Ade Permana, SIK., MH telah menghadiri kegiatan netralitas ASN dalam penyelenggaraan pemilu umum 17 april 2019 tingkat kab. boalemo yang bertempat di pendopo kantor bupati boalemo.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Ketua bawaslu, Kakan kesbangpol, kasi pidum kejaaksaan tilamuta, Camat tilamuta, Kanit 2 tipiter polres boalemo, Serta seluruh Anggota pemda kab.boalemo

Kasi pidum kejaksaan tilamuta yakni Sesuai UU Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu sebagai penggabungan dari 3 (tiga) Undang-undang sebelumnya, yaitu UU No. 42 Tahun 2008 tentang Pilpres, UU No. 15 Tahun 2011 tentang Penyelenggara Pemilu dan UU Nomor 8 Tahun 2012 tentang Pemilu Anggota DPR, DPD, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota. Kami dari kejaksaan tiggi Boalemo tentu mempunyai peranpenting dalam pemilihan umum ini dalam Menyinggung soal Penegakan Hukum Terpadu (Gakumdu).

Dalam arahan kapolres boalemo menyampaikan Kami pihak kepolisian berharap nantinya dalam pemilihan nanti kapada bapak dan ibu, baik dia ASN ataupun masyarakat sipil agar saling menjaga keamanan pemilu nanti, karena pemilu ini kalau di lihat bisa menjadikan keluarga bisa berkelahi karena beda pendapat dalam mendukung sala satu pasangan calon.

Oleh karena itu, saya mengharapkan kepada bapak dan ibu skalian agar selalu menjaga keamanan pemilihan umum.”Ungkap Kapolres

“Seperti halnya waktu pemilihan didaerah lain, satu keluarga sampai berkelahi hanya karna beda pendapat dalam hal mendukung pasangan calon, padahal kita ketahui pemilihan ini demi kepentingan kita bersama, tapi kenapa kita saling kontakan dalam memilih calon kita nanti. Intinya kepada bapak dan ibu skalian jangan sampai kita di pecah belahkan oleh politik,”tutup Akbp Ade Permana, SIK., MH

Penulis         : Firdha

Editor           : Irda 

Publish         : Firdha

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x