Sambut HUT Ke 70, Polwan Polda Gorontalo Gelar Bakti Sosial dan Anjangsana

tribratanews.gorontalo.polri.go.id.co.id. Polda Gorontalo. Memperingati HUT Polwan ke 70 tahun 2018, berbagai kegiatan telah digelar oleh para Personil Polwan Polda Gorontalo dan jajaran sebelumnya, Hari ini, para Polwan melakukan anjangsana di panti asuhan Al Hasanah Suwawa, Kamis (23/8/2018).

Kegiatan itu dipimpin langsung Ipda Yunike Bakari bersama Personil Polwan Polda dan polres lainnya.

Apa yang kami lakukan hari ini adalah merupakan bentuk kepedulian kami terhadap sesama, walau nilainya tidak begitu besar namun merupakan perhatian dan keikhlasan dari para Polwan, semoga apa dilakukan ini dapat menjadi jembatan kedekatan Polwan dengan masyarakat, “ucap Ipda Bakari ”

Kegiatan itu dihadiri oleh seluruh anak dan pengasuh di panti tersebut dan melakukan do’a bersama mengharapkan agar di hari ulang tahun Polwan yang ke 70 ini para Polwan dalam melaksanakan tugas yang sangat berat itu, senantiasa mendapat perlindungan dari Tuhan YME.

Ipda Yunike juga menambahkan Bahwa selain anjangsana, Polwan Polda Gorontalo juga telah melaksanakan kegiatan bakti sosial dan Polwan Goes To School serta masih ada beberapa kegiatan lagi yang akan di laksanakan untuk menyambut HUT Polwan yang ke 70.

Di tempat lain, Pakor polwan Akbp Lisma Dunggio mengatakan kegiatan ini adalah bentuk kepedulian kami kepada anggota  yang sedang sakit, walaupun tidak seberapa bantuan kami namun harapannya semoga bisa membantu dan memberikan bantuan sehingga anak panti tidak merasa sendiri dan di pedulikan oleh orang banyak ,” tutur Akbp Hj Lisma

Sementara itu ,pengurus panti mengatakan ” Terima kasih kepada ibu-ibu Polwan yang telah datang mengunjungi kami meringankan beban kami memberikan bantuan berupa tali asih dan sembako, semoga apa yang dilakukan hari ini senantiasa mendapat berkah dan ridho dari Allah SWT, amin…, “ungkapnya.

Penulis : Hardiyanti
Editor : Mulyono
Publish : Hardiyanti

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x