POLDA GORONTALO TIDAK MAIN MAIN UNGKAP KASUS PENYALAHGUNAAN NARKOBA

Tribratanews.polri.go.id – Polda Gorontalo, Direktorat narkoba Polda Gorontalo melaksanakan press realese terkait pengungkapan penyalahgunaan gunaan narkotika di provinsi Gorontalo, bertempat di ruang rapat utama Polda Gorontalo, Jumat 18 Mei 2018.


Polda Gorontalo sudah di katakan berhasil mengungkap kasus penyalah gunaan narkoba di provinsi Gorontalo ini di buktikan dengan pengungkapan kasus narkoba sejak Januari sampai dengan Mei 2018 sudah mencapai empat belas kasus penyalahgunaan narkoba, dan ini merupakan kebijakan yang baik bagi Polda Gorontalo.

Direktur narkoba Polda Gorontalo Kombes pol totok Triwibowo Sik MH pada kesempatan ini menyampaikan bahwa tahun ini sampai dengan saat ini direktur narkoba sudah mengungkap 14 kasus narkoba ujar direktur narkoba Polda Gorontalo , dan kali ini direktorat narkoba Polda Gorontalo berhasil mengungkap penyalahgunaan narkotika jenis tembakau gorila, dir narkoba menyampaikan bahwa di Gorontalo sudah ada tembakau gorila, dan saat ini direktorat narkoba Polda Gorontalo mengamankan enam orang, dan dari hasil enam orang tangkapan ini direktorat narkoba menetapkan tiga orang sebagai tersangka pengguna tembakau gorila tersebu tambah direktur narkoba.

Dan selanjutnya direktorat narkoba Polda Gorontalo Pada tgl 9 Mei opsnal direktorat narkoba melakukan penyelidikan seorang penyalahgunaan narkotika jenis Shabu, dan setelah di tindak lanjuti anggota opsnal melakukan penggeledahan di salah satu kamar hotel di kota Gorontalo yang menjadi sasaran, dan menemukan lelaki yang merupakan ASN di provinsi Gorontalo, setelah di lakukan penggeledahan team opsnal menemukan barang bukti dua sachet plastik berisi butiran kristal yang di duga narkotika jenis Shabu.


Kabid Humas Polda gorontalo Akbp Wahyu Tri cahyono Sik menyampaikan agar masyarakat menjauhi narkoba Karne polri tidak main main dalam hal pengungkapan penyalahgunaan narkotika ini, selanjutnya Kabid Humas menyampaikan , terkait situasi kondisi saat ini dimana kita dengar di media sosial terjadi teror di wilayah Surabaya dan Riau kabid titip pesan kepada seluruh masyarakat Gorontalo agar jngan panik, jangan takut mari kita bergandengan tangan untuk melawan terorisme

Penulis         : Irham

Editor           : Mulyono

Publish         : Irham

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x