Usai Shalat Jumat Berjamaah, Kasat Sabhara Ajak Jamaah Tolak Berita Hoax

Tribratanews.polri.go.id – Polda Gorontalo, Sat sabhara polres Gorontalo kota melaksanakan sholat jumat berjamaah di Masjid An Nur Kel. Biawo Kec. Kota Selatan Kota Gorontalo. Jumat (06/4)

Giat tersebut dihadiri oleh kasat Sabhara Akp Junus Daud , KBO Sabhara Ipda Gunawan serta  1(satu) regu patroli pers Sabhara , tokoh agama dan jema’ah mesjid an Nur.

Kasat sabhara memberikan pesan –pesan Kamtibmas kepada jamaah dan kehadirannya dalam rangka silaturahmi.

Akp Junus Daud menyampaikan agar para jamaah jangan mudah terprovokasi terhadap isu isu SARA dan berita HOAX, yang dapat menimbulkan keresahan terhadap masyarakat.

Dan menghimbau untuk terus berpartisipasi aktif dalam menjaga Kamtibmas dengan menggiatkan kembali Ronda untuk meminimalisir terjadinya Pencurian dimalam hari.

“Serta menghimbau agar mewaspadai masuknya penyebaran paham Radikalisme dari kelompok Isis/Terorisme,”ungkap kasat sabhara.

Dan waspada terhadap issue-issue yang dapat, memecah belah kerukunan beragama, memecah belah Kesatuan dan persatuan bangsa.

Penulis         : Firdha

Editor           : Mulyono

Publish         : Firdha

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x