Mei 9, 2024

Kapolresta Gorontalo Kota Pimpin Penilaian Pos Kamling Dalam Rangka Memperingati Hari Bhayangkara Ke 77 Tahun 2023

PolrestaGorontaloKota,Pelaksanaan Kegiatan Lomba Pos Kamling tingkat Polresta Gorontalo Kota dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Polri ke 77 tahun 2023, pada Selasa (09/05/2023)

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolresta Gorontalo Kota Kombes Pol. Dr. Ade Permana, S.I.K.,M.H didampingi oleh Kasat Binmas, Kasat Lantas, Kasat Samapta, Kasi Humas, serta Para Perwira dan Personil.

Sebagai tim penilai yakni Kasat Samapta AKP Ondang Zakaria. Yang menjadi penilaian dan pengecekan kelengkapan pos kamling, administrasi dan kegiatan ronda warga setiap harinya. Setelah selesai memberikan evaluasi diantaranya bahwa ronda warga merupakan kegiatan sosial kemasyarakatan, kebersamaan dan gotong royong dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kamtibmas terjaga.

Yang menjadi lokasi penilaian Pos Kamling adalah wilayah Kel. Heledulaa Selatan, Kel. Siendeng, Kel. Buladu, Kel. Tomulabutao, Kel. Wongkaditi Barat.

Dalam sambutannya, Kapolresta Gorontalo Kota menyampaikan, “Saya sangat mengapresiasi dengan bangunan Pos Kamling yang sudah permanen karena kenyamanan dan keamanan bangunan itu harus di utamakan.

Kombespol Ade mengajak masyarakat untuk bersama sama menjaga Kamtibmas terutama yang memiliki anak anak remaja agar lebih diperhatikan dengan siapa dia berteman dan jam berapa dia harus ada di rumah.

Terakhir,jelang pelaksanaan Pemilu kami memohon bantuan dan dukungan bapak/ibu untuk mendukung serta menjaga situasi Kamtibmas.Dengan keberadaan Pos Kamling ini,Juga salah satu manfaat Ronda warga sangat membantu jika ada hal urgent dapat segera ditangani dengan baik.” tutup KBP Ade

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x