April 27, 2024

KAPOLRES POHUWATO PIMPIN APEL KESIAPAN PERSONIL DALAM RANGKA PENGAMANAN UNJUK RASA

Tribratanew.gorontalo.polri.go.id-Polres Pohuwato, Kepala Kepolisian Resor Pohuwato Akbp Joko Sulistiono, SH, S.I.K, MH, Pimpin Apel Kesiapan Personil dalam rangka Pengamanan Unjuk Rasa Damai, Senin (26/09/2022).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolres Pohuwato Kompol Cakra Donya S.I.K, serta Pejabat Utama, para Perwira staf, personil Polres Pohuwato dan Kapolsek Jajaran bersama 10 (sepuluh) Personil.

Mendasari Surat Permohonan dari Lembaga Aksi Bela Rakyat (LABRAK) Nomor : 021/B/LABRAK/IX/2022, dan Aliansi Masyarakat Penambang Bersatu Peduli Daerah (AMBEPEDA) Nomor : 001/XI/2022 serta Aliansi Masyarakat Lingkar Tambang, tanggal 23 September 2022, tentang Pemberitahuan Aksi Damai. Kapolres Pohuwato mengeluarkan Surat Perintah, Nomor : Sprin/289/IX/PAM.3.2/2022, tanggal 23 September 2022, tentang Pengamanan Unjuk Rasa Damai dengan melibatkan 222 (Dua ratus dua puluh dua) Personil gabungan Polsek Jajaran dalam Pengamanan Aksi Damai, ditempatkan ditiga titik yakni Kantor DPRD, Kantor Bupati dan Polres Pohuwato menjadi tempat unjuk rasa damai.

“ Pada saat Apel Pengecekan Kesiapan Personil dalam rangka Pengamanan Unjuk Rasa Damai, Kapolres Pohuwato dalam arahannya menyampaikan, dalam pelaksanaan pengamanan Unjuk Rasa personil Pengamanan terbuka maupun tertutup, sesuai dengan tugas masing masing fungsi, bagi yang memegang senjata tidak dibenarkan untuk membawa dan diserahkan ke Provos untuk pengamananya, bersikaplah Humanis dan sopan terhadap peserta unjuk rasa maupun warga masyarakat yang ada disekitarnya, serta pengaturan arus lalu lintas bagi penguna jalan raya diatur semaksimal mungkin oleh personil lalu lintas, agar aktifitas warga masyarakat dapat berjalan dengan aman dan tertib, serta bagi Personil agar menjaga keselamatan pribadi dalam melaksanakan tugas pengamanan. ” ujar Joko Sulistiono.

Penulis Hanny

Publis Hanny

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x