Mei 17, 2024

Untuk Percepatan Vaksinasi, DI laksakan Rakor Polres Bersama Instansi Terkait

tribratanews.Gorontalo.polri.go.id – Telah di laksanakan kegiatan rapat koordinasi polres Boalemo bersama instansi terkait lainnya dalam rangka membahas bersama percepatan vaksinasi khususnya di wilayah Kabupaten Boalemo, Rabu (9/3/22).

Kegiatan tersebut di mulai pukul 09.00 wita yang berlangsung di Aula Endra Darmalaksana Polres Boalemo Desa Lamu Kecamatan Tilamuta Kabupaten Boalemo, dengan mempedomani protokol kesehatan yaitu tetap menjaga jarak dan pakai masker.

Hadir dalam kegiatan rapat tersebut yaitu Kapolres Boalemo, Bupati Boalemo di wakili Asisten satu, Dandim1313 Pohuwato di wakili Pabung, Kajari Tilamuta, di wakili Kasie Dagun, Kabag Ops Polres Boalemo, Kadis Kesehatan, Kadis Pariwisata, Bunda Ptov Gorontalo, Para PJU Polres Boalemo, Para Kapolsek Jajaran dan Camat Se Kabupaten Boalemo.

Dalam kegiatan tersebut membahas terkait solusi agar masyarakat mau untuk memfaksinkan diri, serta mengedukasi kepada para orang tua siswa agar anaknya mau untuk di vaksin, dan setiap ada kegiatan atau lomba masyarakat wajib sudah melakukan vaksin dosis 2, dalam rangka penanggulangan covid -19 di wilayah kab Boalemo.

Kapolres Boalemo AKBP Dadang Wijaya S.I.K.,M.M mengatakan, kegiatan rakor ini dimaksudkan untuk percepatan vaksinasi di wilayah Kabupaten Boalemo sebagai cara penanggulangan penyebaran dan panulran covid-19, “ungkapnya”

Penulis. Hamzah

Publish. Dimas

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Copyright © Seksi Humas Polres Boalemo 2024. | Newsphere by AF themes.
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x