April 26, 2024

Karate Provinsi Gorontalo Siap Mengangkat Nama Baik Provinsi Gorontalo Di Tingkat Nasional, Bahkan Di Tingkat Internasional

Tribratanews.polri.go.id – Polda Gorontalo, SPN Polda Gorontalo tempat yang sangat strategis untuk di laksanakan kegiatan, pada hari ini Selasa 20 April 2017 bertempat di SPN Polda Gorontalo di laksanakan pelantikan pengurus INKANAS provinsi Gorontalo, oleh ketua umum INKANAS jenderal polisi purnawirawan Drs Badrodin Haiti MH.

Adapun yang menjadi ketua umum INKANAS provinsi Gorontalo adalah Kapolda Gorontalo Brigjen pol Drs Rachmad fudail MH , Badrodin Haiti membacakan kata kata pelantikan yang diikuti oleh seluruh pengurus INKANAS provinsi Gorontalo, setelah membacakan sumpah dan janji ketua umum INKANAS menyerahkan pataka INKANAS provinsi Gorontalo. Sementara itu ketua umum INKANAS provinsi Gorontalo yang baru di Lantik,  melantik pimpinan cabang INKANAS kabupaten kota dimana yg menjadi ketua INKANAS kabupaten kota adalah para Kapolres jajaran.

Di samping itu juga ketua umum INKANAS menyematkan baju karate kepada ketua umum provinsi Gorontalo sekaligus gelar dan III, dan pimpinan cabang mendapatkan gelar dan II.

Ketua INKANAS provinsi Gorontalo Brigjen pol Drs Rachmad fudail memberikan sambutan, dalam sambutannya ketua INKANAS provinsi Gorontalo menyampaikan selamat datang pengurus INKANAS provinsi Gorontalo mengucapkan selamat datang kepada ketua umum INKANAS bapak Drs Badrodin Haiti jenderal polisi purnawirawan, dimana sewaktu ketua umum menjabat sebagai kapolri Drs Rachmad fudail sudah sangat mengenal baik.

Kapolda menyampaikan bahwa kita harus bertanggung jawab untuk memajukan INKANAS di provinsi Gorontalo ini, sengaja pelantikan ini di laksanakan di SPN  agar ketua umum INKANAS yang pernah menjabat sebagai kapolri dapat melihat langsung bahwa SPN Polda Gorontalo merupakan SPN termewah di Indonesia.

Brigjen Pol Drs Rachmad fudail, MH selaku ketua umum INKANAS provinsi gorontalo juga menyampaikan kepada ketua umum bahwa di Polda Gorontalo akan melaksanakan pelatihan INKANAS kepada Bintara baru Polda Gorontalo.

Kapolda juga berjanji kepada ketua umum akan memajukan INKANAS di provinsi Gorontalo. Pemda provinsi Gorontalo sudah berhasil memajukan karate melalui terciptanya atlet atlet yang mewakili provinsi Gorontalo tingkat nasional. Sebelum mengakhiri sambutannya ketua umum INKANAS  provinsi Gorontalo mengucapkan terima kasih kepada ketua umum INKANAS yang telah hadir pada pelantikan INKANAS provinsi Gorontalo.

Sementara itu ketua umum PB INKANAS bapak Drs Badrodin Haiti jenderal polisi purnawirawan pada kesempatan ini memberikan sambutan, dalam sambutannya beliau menyampaikan, SPN merupakan tempat yang sangat strategis untuk di adakan latihan INKANAS, saya berharap Gorontalo dapat berprestasi di tingkat nasional dan internasional. “Tutur jenderal yang pernah menjabat kapolri yang di gantikan oleh jenderal Tito Karnavian”

“Ketua umum INKANAS mengucapkan selamat kepada pengurus INKANAS yang baru di Lantik, INKANAS merupakan jumlah perguruan yang cukup besar, atletnya juga yang paling banyak, “kata Badrodin Haiti.

Bahkan atlit INKANAS merupakan atlet rengking 10 dunia tambah ketua umum INKANAS .Ucapan terima kasih juga di sampaikan oleh ketua umum INKANAS kepada Kapolda Gorontalo, yang telah menyiapkan SPN sebagai tempat untuk di laksanakan  pelantikan INKANAS provinsi gorontalo. Ketua INKANAS yakin, INKANAS provinsi Gorontalo akan berkembang, semoga dengan fasilitas yang bagus dengan semngat yang baru juga , kita akan memajukan INKANAS di Gorontalo ini.

“Atlet atlet yang berprestasi kita permudah untuk masuk polisi,”pesan ketua umum inkanas kepada Kapolda Gorontalo.

Penulis         : Irham

Editor           : Mulyono

Publish         : Firdha

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Copyright © Seksi Humas Polres Boalemo 2024. | Newsphere by AF themes.
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x