Subdit I Indagsi Dit Reskrimsus Polda Gorontalo Dampingi Tim Satgas Pangan Pusat dan Badan Pangan Nasional Monitoring Harga Bahan Pokok

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polda Gorontalo, Rabu 27 Maret 2024, Subdit I Indagsi Dit Reskrimsus Polda Gorontalo melakukan pendampingan terhadap Tim Satgas Pangan Pusat dan Badan Pangan Nasional dalam rangka memonitor harga dan ketersediaan bahan pokok menjelang Hari Besar Keagamaan Nasional (HKBN) Ramadhan dan Idul Fitri 1445 H.

Dalam pendampingan turut dihadiri oleh Kompol Vondy S Mawitjere SH, MH, Ipda Marselinus SH, Brigpol Abdul Rahman SH, Briptu Dandy Arwinanda SH, dan Bripda Moh Alfandy H Djafar .

Turut hadir dalam kegiatan ini adalah perwakilan dari Badan Pangan Nasional, Dinas Pangan Provinsi Gorontalo, Bank Indonesia, serta Bulog Gorontalo. 

Kegiatan pendampingan ini menyasar beberapa lokasi strategis, termasuk Gudang Bulog Talumolo, Pasar IHK Andalas Kota Gorontalo, pengepul jagung mitra Bulog di Suwawa timur Kabupaten Bone Bolango, serta toko beras dan minyak goreng.

Kompol Vondy S Mawitjere mengatakan, Tujuan dari pendampingan ini adalah untuk memastikan ketersediaan dan stabilitas harga bahan pokok menjelang perayaan HKBN Ramadhan dan Idul Fitri 1445 H.

“Tujuan dari kegiatan ini tidak lain untuk memonitor langsung dan pengendalian Inflasi harga kebutuhan pokok masyarakat, karena di bulan Ramadhan dan menjelang Lebaran Idul Fitri, selalu ada kecenderungan Inflasi naik tidak terkendali, maka Tim Satgas Pangan Pusat dan Badan Pangan Nasional melakukan langkah-langkah tersebut,” ucapnya.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x