Wujud Kepedulian Kepada Masyarakat, Kapolda Gorontalo Serahkan Hewan Kurban Ke Ponpes Alhamim Mosalawati

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id, Bertempat di Ponpes Alhamim Mosalawati Bulotalangi Kab. Bone Bolango, Kapolda Gorontalo Irjen Pol Drs. Angesta Romano Yoyol M.M menyerahkan bantuan hewan kurban dalam rangka menyambut hari raya Idul Adha 1444 H pada hari Selasa 27/06/2023.

Penyerahan hewan kurban secara simbolis berupa 1 ekor sapi itu, Kapolda Irjen Pol Angesta Romano Yoyol di dampingi beberapa Pejabat Utama Polda seperti Dir Intel, Kabid Humas dan Kapolres Bone Bolango.

Kapolda sendiri secara pribadi menyampaikan bahwa bantuan hewan kurban itu di serahkan ke panitia Ponpes Alhamim.

” Semoga dengan penyaluran bantuan hewan kurban ini selain bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan, juga sekaligus untuk menjalin silaturahmi sesama umat manusia,” ujarnya.

Kapolda juga mengatakan ini adalah wujud pengorbanan Polda Gorontalo kepada masyarakat yang membutuhkan dan terutama untuk memberikan pengabdian terbaik kepada masyarakat.

Usai menerima bantuan hewan kurban pengurus Ponpes Alhamim Mosalawati mengucapkan terimakasih kepada Kapolda Gorontalo.

” Kami atas nama pengurus Ponpes Alhamim menyampaikan terimakasih kepada Kapolda Gorontalo atas bantuan hewan kurban ini semoga apa yang telah di berikan bisa bermanfaat bagi masyarakat setempat,” ucap salah satu pengurus Ponpes.

Penulis : Karim

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x