Patroli KRYD Polres Gorontalo Kota Amankan 4 Pasangan Diluar Nikah

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polda Gorontalo, Menindaklanjuti penyakit masyarakat, Kepolisian Resor Gorontalo Kota melalui patroli KRYD berhasil mengamankan 4 pasangan bukan suami istri di sejumlah hotel, penginapan, serta kos-kosan di Kota Gorontalo, Sabtu (16/10) malam.

Patroli KRYD yang turut dihadiri oleh Kasat Tahti Iptu. J.A Mamahani, KBO Sat Narkoba Ipda Soemarto Abas bersama personel lainnya tersebut dilakukan dalam rangka pencegahan penyakit masyarakat.

Kapolres Gorontalo Kota Kapolres Gorontalo Kota AKBP Ardi Rahananto,SE,SIK,M.Si melalui Wakapolres Kompol. Tumpal Alexander Siallagan,SIK mengatakan, sedikitnya ada 4 pasangan yang diduga bukan muhrim atau suami istri resmi yang terjaring razia. Mereka terjaring razia di sejumlah hotel, penginapan, dan kos kosan di kota Gorontalo.

“Mereka yang diamankan berada dalam satu kamar dengan identitas yang berbeda. Diduga mereka bukan pasangan suami-istri resmi,” ujarnya.

Untuk proses lebih lanjut  pihaknya mengamankan ke empat pasangan tersebut ke Mako Polres Gorontalo Kota untuk dilakukan pendataan dan diberikan pembinaan.

Ia juga memastikan bahwa razia serupa akan terus dilakukan di hotel-hotel, kos-Kosan dan penginapan, apalagi saat ini masih dalam penyebaran wabah Covid-19. Karenanya, ia mengajak kepada warga Kota Gorontalo untuk bersamasama mencegah dan menekan pandemi Covid-19 ini.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x