Ikut Dalam Memutus Mata Rantai Covid-19 Kapolres Gorontalo Kota Tinjau Vaksinasi Pada malam Hari

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id-Polda Gorontalo, Percepatan vaksinasi Covid-19 terus digenjot Pemerintah, termasuk aparat keamanan. Salah satunya Polres Gorontalo Kota yang melakukan kegiatan Vaksinasi pada malam hari Rabu 06/04.

Adapun tempat yang menjadi lokasi pelaksanaan Vaksinasi yakni lapangan taruna dan depan kampus UNG, dalam kegiatan tersebut juga di hadiri oleh kapolres Gorontalo Kota Akbp Suka Irawanto,SIK,M.Si.

Kapolres Gorontalo Kota Akbp Suka mengatakan bahwa selama pelaksanaan vaksinasi yang di laksanakan selalu mendapat antusiasme yang positif dari masyarakat.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada masyarakat yang selalu mendukung program pemerintah dalam memutus mata rantai Covid-19. Ini merupakan upaya Polri dalam membentuk kekebalan tubuh terhadap masyarakat agar tidak mudah terpapar Covid-19 pada saat melakukan aktivitas di luar maupun dalam rumah,” ujarnya.

Lanjut Kapolres, di samping melakukan pemantauan Akbp Suka Irawanto Juga memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tetap menerapkan Protokol Kesehatan.

“Pada pelaksanaan Vaksinasi itu berjalan dengan baik, aman, lancar dan kondusif walaupun hasilnya belum mencapai maksimal di karenakan cuaca hujan, tutupnya.

Penulis : Karim

Editor : Jenry

Publish : Karim

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x