PERINGATI HARI PAHLAWAN, KAPOLDA GORONTALO TABUR BUNGA DI LAUT

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id -Polda Gorontalo, Kapolda Gorontalo bersama unsur Forkompimda Provinsi Gorontalo melakukan upacara mengenang jasa para pahlawan di Dermaga Pelabuhan Kota Gorontalo, Rabu (10/11/2021).

Kapolda Gorontalo irjen Pol Dr. Akhmad Wiyagus, S.I.K., M.Si., M.M. melalui Kabid Humas Polda Gorontalo Kombes Pol. Wahyu Tri Cahyono, SIK mengatakan ziarah rombongan di TMP dan tabur bunga di laut ini merupakan agenda rutin tahunan dalam rangka menyambut Hari Pahlawan Nasional Tahun 2021.

“Makna dan tujuannya untuk menghormati jasa-jasa para pahlawan atas pengorbanan jiwa raga demi memperjuangkan kemerdekaan Indonesia,” ujarnya

Dia menambahkan, sebagai generasi penerus, semua wajib meneruskan perjuangan dalam mengisi kemerdekaan.“Termasuk juga dalam upaya-upaya menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia,” Tandasnya

Penulis : Yud1n

Editor : Heny

Publish : Fandi

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x