Lakukan Patroli Skala Besar, Polres Gorontalo Edukasi Warga Dengan Membagikan Masker

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polda Gorontalo, Melalui Patroli Skala besar dalam memutus rantai penyebaran Covid-19 khususnya diwilayah Kabupaten Gorontalo, Kepolisian Resor Gorontalo edukasi warga terkait Protokol Kesehatan dengan membagikan masker Gratis, Jum’at (23/07/2021)

Pembagian masker gratis ini diberikan oleh personil Gabungan Polres dan TNI kepada warga yang berada di sekitaran menara dan Taman Budaya Limboto yang pada saat itu tidak menggunakan masker.

Selain warga yang berada di sekitaran menara dan taman budaya Limboto, petugas gabungan yang dipimpin oleh Kasat Lantas AKP Irfan Kadji tersebut juga mendatangi wilayah Tibawa dan Taman Bulila Telaga sekaligus menyampaikan himbauan Penerapan Protokol kesehatan dan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berbasis mikro.

“untuk patroli yang kita gelar pada malam ini, lebih kepada edukasi terkait disiplin Protokol kesehatan seperti membagikan masker kepada warga yang pada saat itu kita temukan tidak memakai masker, serta menghimbau adanya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat diwilayah Kabupaten Gorontalo” tutur AKP Irfan Kadji.

Kasat lantas pun berharap bahwa dengan adanya kegiatan ini, disiplin warga terkait penerapan protokol kesehatan dalam berkatifitas bisa maksimal, sehingga penyebaran dan penularan Covid-19 dapat dikendalikan.

“mudah-mudahan dengan adanya pembagian masker yang kita lakukan ini, bisa menumbuhkan disiplin warga dalam menerapkan Protokol kesehatan seperti memakai masker saat melakukan aktifitas, sehingga penyebaran Covid-19 khususnya diwilayah Kabupaten Gorontalo dapat dikendalikan” harapnya.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x