Tingkatkan Profesionalisme Wakapolda Berikan Arahan Kepada Jajaran Polwan Polda Gorontalo

Tribratanews.polri.go.id – Polda Gorontalo,  Polisi Wanita Kepolisian Polda Gorontalo melaksanakan kegiatan rutin yaitu perteman polwan di Aula Titinepo, Kamis (20/7/2017).

Kegiatan rutin yang yang diikuti oleh -+157 polwan yang terdiri dari Pamen, Pama dan Bintara Polwan jajaran polda Gorontalo.

Petemuan ini dihadiri oleh Wakapolda Gorontalo Kombes Pol Drs. Hariono.

Dalam kesempatan ini, Wakapolda Gorontalo Kombes Pol Drs.Hariono memberikan arahan, penekanan juga motivasi kepada seluruh Polwan Polwan Polda Gorontalo agar melaksanakan tugas dengan penuh disiplin, tanggung jawab dan mematuhi aturan yang berlaku. Terlebih lagi Polwan di tekankan agar menghindari perbuatan, tindakan yang bisa mencederai Korps-nya sendiri khususnya dan Institusi kepolisian pada umumnya.

“Profesional dalam melaksanakan tugas, seimbang dengan kodratnya sebagai wanita, terutama dalam melaksanakan tugas ,”  tegas Wakapolda

Wakapolda juga mengingatkan kembali terkait tugas pokok sebagai anggota Polri.

“Tugas Polri dan penekanan kebijakan pimpinan tidak hanya untuk diketahui, tetapi juga sebagai anggota Polri kita harus memahami,” ungkap Wakapolda

Polri merupakan institusi yang bekerja berdasarkan sensitifitas yang tinggi sehingga harus bisa tanggap dalam segala hal atau pun dalam meyelesaikan suatu masalah.

Diakhir arahanya Wakapolda memberikan motivasi, semangat untuk bekerja dan menjalankan tugas kepada seluruh Polwan Polda Gorontalo.

 

Penulis : Hardiyanti

Editor   : Umi Fadillah

Publish : Hardiyanti

 

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x