Gelar Operasi Rutin, Tim Opsnal Sat Narkoba Polres Pohuwato Berhasil Amankan Ratusan Botol Miras

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polda Gorontalo, Polres Pohuwato, Dalam rangka memberantas peredaran miras di wilayah hukum Polres Pohuwato, Tim Opsnal Sat Narkoba Polres Pohuwato yang dipimpin langsung Kasat Res Narkoba AKP Leonardo Widharta,SIK, kembali menggelar operasi rutin di sejumlah tempat yang diduga melakukan penjualan Miras di Desa Pohuwato Timur, Kecamatan Marisa dan Desa Motolohu, Kecamatan Randangan, pada hari rabu Rabu (21/8) dan Kamis (22/8)

Dari operasi tersebut, Tim Opsnal Sat Narkoba Polres Pohuwato berhasil mengamankan 431 botol Miras berbagai jenis serta 1 kantong besar cap tikus ukuran 10 Ltr, dari 3 tempat di Desa Pohuwato Timur, Kecamatan Marisa serta Desa Motolohu, Kecamatan Randangan. Dimana untuk hasil operasi tersebut kemudian diamankan Tim Opsnal Sat Narkoba ke Mapolres Pohuwato untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut.

Kapolres Pohuwato AKBP Agus Widodo,SIK,Mh melalui Kasubag Humas Polres Pohuwato AKP Bernadin Situngkir,SH menyampaikan. Selain merupakan tindak lanjut atas laporan masyarakat, razia tersebut juga merupakan kegiatan kepolisian K2YD (Kegiatan Kepolisan Yang Ditingkatkan) dengan sasaran, premanisme, kejahatan jalanan, judi, miras, curas, curanmor, dan Narkoba diwilayah hukum Polres Pohuwato.

“Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya tindak kriminalitas serta untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan damai di wilayah hukum Polres Pohuwato,” ucap Bernadin.

Guna kepentingan penyelidikan, ratusan botol miras berbagai merek tersebut, kemudian diamankan di Mapolres Pohuwato.

 

Penulis : Erwin Tuweno

Editor : AKP Bernadin Situngkir,SH

Publish : Erwin Tuweno

 

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x