Kapolres Pimpin Korps Raport, 59 Personel dapat Kenaikan Pangkat

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Kapolres Gorontalo Kota AKBP Robin Lumban Raja, SIK. M.SI pimpin upacara Korps Raport yang dilaksanakan di Halaman Upacara Polres Gorontalo Kota dimana sebanyak 59 Personel Polres Gorontalo Kota mandapatkan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi, Rabu (03/01/19)

Kenaikan pangkat ini merupakan penghargaan yang diberikan atas prestasi kerja dan pengabdian Personel Polri terhadap Negara, serta sebagai dorongan untuk lebih meningkatkan prestasi kerja dan pengabdiannya lebih khususnya lagi Melayani Masyarakat.

Upacara Korps Raport ini dihadiri oleh para PJU Polres Gorontalo Kota, Ketua Bhayangkari Cabang Gorontalo Kota Ny. DHONITA ROBIN LUMBAN RAJA beserta jajaran pengurus serta personil Polres Gorontalo Kota. Adapun Personil yang mendapat kenaikan pangkat dari IPDA ke IPTU berdasarkan Keputusan Kapolri No Kep : 2025/XII/2018, tanggal 28 Desember 2018, sebanyak 5 Personil. Sementara Bintara dari Bripda ke Briptu berdasarkan Keputusan Kapolda Gorontalo No : Kep/348/XII/2018, tanggal 18 Desember 2018 sebanyak 33 personil, Briptu ke Brigadir berdasarkan Keputusan Kapolda Gorontalo No : Kep/347/XII/2018, tanggal 18 Desember 2018 sebanyak 1 Personil, Brigadir ke Bripka berdasarkan Keputusan Kapolda Gorontalo No : KEP/346/XII/2018, tanggal 18 Desember 2018 sebanyak 7 Personil, Bripka Ke Aipda berdasarkan Keputusan Kapolda Gorontalo No : Kep/345/XII/2018, tanggal 18 Desember 2018 sebanyak 13 Personil.

Kapolres memberikan apresiasi dan ucapan selamat serta penghargaan yang setinggi tingginya atas kenaikan pangkat tersebut karena kenaikan pangkat bagi personel Polri bukan suatu keharusan akan tetapi diperlukan kerja keras dan dedikasi dan loyalitas yang tinggi yang diberikan personel pada Negara atau Kesatuan selama mengabdikan diri, sehingga dianggap layak untuk diberikan kenaikan pangkat ” Dengan mendapat kenaikan pangkat berarti tugas dan tanggung jawab semakin berat, diharapkan dengan Pangkat yang baru lebih meningkatkan kinerja agar lebih profesional dan proporsional serta dicintai oleh Masyarakat dan masing-masing personel bisa lebih meningkatkan dedikasi dalam  pelayanan kepada masyarakat” pesannya.  Selesai melaksanakan Upacara Korps Raport dilanjutkan dengan Pemberian selamat dan Foto bersama

 

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x