KAPOLRES POHUWATO PIMPIN APEL GELAR PASUKAN PAM NATAL 2018 DAN TAHUN BARU 2019

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polres Pohuwato, Polda gorontalo, Telah berlangsung kegiatan Apel Gelar Pasukan dalam rangka Pengamanan Perayaan Natal 2018 dan Tahun Baru 2019 dengan sandi Operasi Lilin 2018 di tingkat Kabupaten Pohuwato, bertempat di lapangan apel Mapolres Pohuwato, Jumat (21/12/18)

Apel Gelar Pasukan di pimpin langsung Kapolres Pohuwato Akbp Agus Widodo,SIK.MH, dan dihadiri unsur Forkopimda Kabupaten Pohuwato, serta Kesatuan Peleton dari unsur Polri, TNI, Pemda serta para siswa.

Kapolres Pohuwato dalam arahannya menyampaikan apel Gelar Pasukan ini dilaksanakan serentak di seluruh jajaran merupakan momentum penting untuk meninjau kesiapsiagaan Personil, melakukan pengecekan sarana dan prasarana pengamanan, serta memperkuat solidaritas pemangku kepentingan yang dilibatkan dalam pengamanan Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2019.

“Oleh karena itu, seluruh pemangku kepentingan perlu melakukan Konsolidasi bersama sembari mengecek pengamanan serta menyamakan persepsi agar pengamanan berjalan dengan lancar” ucap Kapolres pada saat membacakan amanat Kapolri

Akbp Agus Widodo, SIK.MH selaku Pimpinan Apel mengatakan dalam menjaga dan mencegah terjadinya kecelakaan transportasi baik di darat, laut maupun udara, “saya berharap jajaran Kepolisian dan stakeholders terkait dapat melaksanakan upaya proaktif guna menjamin terwujudnya moda transportasi yang aman dan nyaman bagi Masyarakat” ujarnya

Terakhir penyampaiannya mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Polri, TNI, dan Pemerintah Daerah serta pemangku kepentingan lainnya yang selama ini telah bekerja dengan sungguh-sungguh dalam memelihara stabilitas Kamtibmas yang Kondusif.

“Saya berharap kerja sama dan sinergitas yang sudah terjalin dengan baik ini dapat dipertahankan dan terus ditingkatkan” Pungkasnya

 

Publish : Suprianto/Humas Res Pohuwato

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x