Polres Pohuwato Menerima Kunjungan Dari Mabes Polri

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polres Pohuwato, Polri menggelar operasi Kepolisian terpusat dengan sandi Mantap Brata menjelang Pemilu 2019 yang dilaksanakan serentak di seluruh Indobesia, oleh sebab itu Dalam rangka Operasi Mantap Brata (OMB) Polres Pohuwato di kunjungi langsung oleh Tim dari Markas Besar Kepolisian Republik Indonesia (Mabes Polri) untuk mengecek pelaksanaan OMB.

Dalam kunjungan tersebut dipimpin Karo Bekum Slog Polri Brigadir Jendral Polisi Drs. Sadono Budi Nugroho, SH, dan diikuti oleh Anjak Madya Bidang Kerma Sops Polri, Kombes Pol. Drs. Herman M.M serta didampingi dari Polda Gorontalo Kabag Binlat Biro Ops Polda Gorontalo Akbp Beni Mutahir, SIK.MH kemudian di sambut langsung Kapolres Pohuwato Akbp Agus Widodo, SIK.MH dan Waka Polres Pohuwato Kompol Vondy S. Mawitjere, SH.MH.

Dalam menyangkut pelaksanaan OMB, kunjungan/tim dari Mabes tersebut memberikan arahan kepada anggota Polres Pohuwato bertempat di aula Tribrata Polres Pohuwato yang dihadiri Para Kabag, Kasat, Kapolsek Jajaran dan seluruh perwira Polres Pohuwato, Selasa (11/12/18)

Pada kesempatan tersebut arahan pertama di buka oleh Kapolres Pohuwato dalam sambutannya menyampaikan selamat datang kepada tim dari Mabes di Polres Pohuwato

“saya menyapaikan terima kasih dan selamat datang kepada Bpk. Drs. Sadono Budi Nugroho, dan Bpk Herman di Kabuaten Pohuwato khususnya di Mapolres Pohuwato” Ujarnya

Selain itu Kapolres Pohuwato juga memperkenalkan Pejabat Utama Polres beserta fungsi tugas maupun tupoksi masing-masing sesuai urutan Satuan dan fungsi.

Setelah arahannya dilanjutkan dengan sambutan oleh Brigjen Pol. Drs. Sadono Budi Nugroho, SH. selaku Karo Bekum Slog Polri menyampaikan kedatangan kami disini untuk kesiapan supervisi dan asistensi tentang OMB, pelaksanaan ini tidak lain dari perintah langsung dari Bpk. Kapolri melalu saya selaku Karo Bekum Slog Polri serta mengenai kegiatan dilapangan maupun administrasi pengadaan anggaran yang di gunakan dalam Pelakasanaan Operasi Mantap Brata telah berjalan dengan sesuai peruntukanya” Tuturnya

Selain itu Brigjen Pol. Drs. Sadono Budi menyampaikan bahwa OMB dimaksud bertujuan untuk mengkompulir kegiatan masyarakat yang berpotensi pasa tingkat kerawanan apalagi saat ini memasuki tahun Demokrasi dimana tahun 2019 akan diadakan Pemilihan secara serentak di seluruh wilayah Indonesia” tambahnya

Tak hanya itu, Drs. Sadono Budi juga mengajak para PJU Polres terutama para Kasat Intel, Kasat Binmas untuk mewaspadai kegiatan ini sehingga tidak terjadi hal-hal yang diinginkan.

“untuk Kasat Intelkam beserta Kasat Binmas di masing-masing Polres perlu mewaspadai kegiatan ini sehingga untuk Personil Intelkam agar melakukan pendekatan maupun Penggalangan terhadap Pimpinan Ormas maupun Organisasi agar tidak mencederai Pemilu yang akan dilaksanakan dan begitupun peran dari Satuan Binmas terutama Personil Bhabinkamtibmas dapat merangkul bersama-sama dengan Babhinsa untuk terselenggaranya kegiatan ini dengan aman damai dan sejuk” Kata Karo Bekum Slog Polri

Humas Res Pohuwato

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x