SALUT: BRIPKA ISMAIL BANTU WARGA SAKIT KE TEMPAT PEMUNGUTAN SUARA

Tribaratanewsgorontalo.co.id. Polda Gorontalo. Dua wilayah di provinsi Gorontalo mengikuti Pemilihan kepala daerah secara serentak, yakni kota Gorontalo dan Gorontalo Utara, Rabu (27/06/2018). Memberikan hak suara di berikan oleh masyarakat untuk memilih pemimpin daerah lima tahun kedepan.

Husain djafar (74), seorang penderita asma mendapat bantuan dari polisi yang melakukan pengamanan di TPS bungalo kecamatan kowandang, Kabupaten Gorontalo utara. Husain djafar menderita penyakit asma sejak 15 tahun yang lalu kesehariannya hanya berbaring di kamar kecilnya. Kebesaran hatinya untuk memberikan hak suaranya menggugah hati seorang anggota polri Bripka Ismail boudelo SH, anggota polres Gorontalo untuk membantu Husain djafar ke tempat pemungutan suara.

Bripka Ismail mendapat informasi dari masyarakat bahwa ada seorang anggota warga yang terbaring lemas dan ingin memberikan hak suaranya dengan mendatangi TPS, tapi karena Tidak ada yang mendampinginya maka dia hanya menunggu di rumahnya saja, mendengar hal tersebut Bripka Ismail langsung terpanggil hatinya untuk mendatangi rumah Husain djafar yang tidak jauh dari tempat pemungutan suara dan langsung menawarkan dirinya untuk membantu Lk Husain djafar untuk ke TPS .

Dengan menggendong LkHusain djafar ke tempat pemungutan suara Bripka Ismail boudelo SH membawa Lk Husain djafar ke tempat pemungutan suara. Setelah mberikan hak suaranya , Husain djafar hanya bisa meneteskan air mata karena rasa haru dan mengucapkan “terima kasih banyak kepada pihak kepolisian terutama kepada bapak komdan karena cuma ti komdan yang bisa bantu saya mo datang ka TPS” ujar Husain djafar sambil menghapus air matanya.

Tindakan Bripka Ismail boudelo ini mendapatkan apresiasi setinggi-tingginya dari panitia pemungutan suara di TPS 1 desa bulalo kecamatan kowandang kab Gorontalo Utara. “Kami ucapkan terima kasih yang setinggi tingginya kepada bapak Bripka Ismail boudelo SH yang telah membantu kami memudahkan masyarakat memberikan hak suaranya, karena dengan kesibukan kami, kami tidak dapat mendatangi langsung bapak husain Djafar , tapi untung ada bapak Ismail yang sudah menjemput dan membawa Husain djafar ke tempat pemungutan suara ” ujar salah seorang anggota kpps.

Penulis : Irham
Editor : Mulyono
Publish : Hardiyanti

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x