Kapolres Gorontalo Kota Tandatangan NPHD dengan Pemkot Terkait Pam Pilkada 2018

Tribratanews.polri.go.id – Polda Gorontalo , pemilihan walikota gorontalo telah berlangsung dengan melibatkan polri sebagai unsur pengamanan dalam segala tahapan pilwako.

Hal ini juga membuat Kapolres Gorontalo kota telah melaksanakan penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD), merupakan anggaran tambahan pengamanan Pilwako kota Gorontalo antara Polres Gorontalo kota dan pihak pemkot Gorontalo.

Penandatanganan ini di hadiri oleh Kapolres Gorontalo kota Akbp Yan Budi Jaya SIK, MM dan plt Wali Kota Gorontalo dr. Charles Budi Doku , Sekda kota Gorontalo, Kabag hukum serta staf pemkot, Waka Polres, Kabag Ops, Kabag Ren, Kasi Keu, Kasi Propam serta Kasiwas. Kamis ( 5/4)

Akbp Yan Budi Jaya SIK, MM mengatakan bahwa penandatanganan NPHD merupakan momentum yang penting dalam mengawali tahapan pemilihan walikota gorontalo.

Adapun maksud dan tujuan Naskah Hibah Dana Pengamanan Pemilihan ini, kata kapolres gorontalo kota sebagai pedoman para pihak dalam rangka Pengamanan pilwako Tahun 2018.

Akbp Yan Budi Jaya SIK, MM mengucapkan terimakasih kepada pemkot Gorontalo yang telah memberikan Hibah Dana Pam Pilkada, di mana hari ini telah dilaksanakan Penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) antara pemkot Gorontalo dengan Polres gorontalo kota

Kapolres Gorontalo kota juga menambahkan bahwa mengatakan Polresta gorontalo kota dan jajaran akan selalu siap mengamankan pelaksanaan pilwako dan mengajak masyarakat bersama menyukseskan pemilihan walikota nanti,” tutupnya

Penulis : Hardiyanti
Editor : Mulyono
Publish : Hardiyanti

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x