Mei 12, 2024

Polwan Polresta Gorontalo Kota Berikan Sosialisasi Tentang Penyalahgunaan Miras, Narkoba Serta Kenakalan Remaja

PolrestaGorontaloKota,Polwan Polresta Gorontalo Kota yang dipimpin oleh Kasat Binmas Akp Isnawati Dalali,SH memberikan sosialisasi tentang penyalahgunaan miras, narkoba serta kenakalan remaja kepada masyarakat yang ada di Kelurahan Talumolo Kecamatan Dumbo Raya Kota Gorontalo,Kamis (16/11)

Kapolresta Gorontalo Kota Kombespol Dr. Ade Permana, S.I.K.,MH.,melalui Kasat Binmas Akp Isnawati Dalali, SH mengatakan, sosialisasi ini dilakukan terkait maraknya peredaran miras, narkotika serta kenakalan remaja di Kota Gorontalo.

Seperti kita ketahui bersama bahwa pengguna miras, narkotika serta pelaku tindak pidana akhir akhir ini didominasi oleh remaja dan anak, untuk meminimalisir hal tersebut kami menggelar sosialisasi agar kedepannya orang tua lebih berperan aktif dalam pengawasan kepada anak anaknya,jelas AKP Isnawati

“Sosialisasi ini bertujuan agar orang tua lebih memperhatikan atau mengawasi anak anaknya dimana mereka adalah generasi penerus bangsa yang mempunyai masa depan yang cerah dan dapat membanggakan keluarga, bangsa dan negara,”tutur AKP Isnawati

Ditambahkan AKP Isnawati, peran serta orang tua sangat dibutuhkan dalam membimbing putra-putrinya agar tidak terjerumus ke dalam lembah hitam kejahatan serta mengawasi dengan siapa mereka berteman.

’’Kami dari pihak Polresta akan terus menggelar sosisialisasi dan patroli,sementara orang tua juga harus berperan aktif mengawasi anaknya agar situasi kamtibmas Kota Gorontalo tetap kondusif,tutup AKP Isnawaty

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x