April 27, 2024

Kapolres Pohuwato Bersama Bhayangkari Cabang Pohuwato Bantu Penyembuhan Warga Yang Keracunan

Tribratanews.polri.go.id – Polda Gorontalo, Sebuah kejadian yang sangat memprihatinkan, seorang ibu yang tengah hamil yang berada di Desa Bulangita Kecamatan Marisa bertekad mengakhir hidupnya dengan cara meminum racun pada (09/03) sekitar pukul 23.00 Wita.

Mendengar kejadian tersebut, Kapolres Pohuwaton AKBP. Dafcoriza bersama Ketua Bhayangkari Meisa Ari Hastuti, Bhabinkamtibmas Desa Bulangita Kecamatan Marisa Brigadir. Keis Theofilus Manalip beserta Kepala Desa langsung mengunjungi kediaman wanita yang beinisial HA.

Ketua Bhayangkari Polres Pohuwato Meisa Ari Hastuti mengatakan bahwa maksud dan tujuan dirinya bersama Kapolres Pohuwato AKBP. Dafcoriza menyambangi kediaman HA adalah untuk berbagi serta menawarkan diri untuk memecahkan masalah yang dialami oleh HA.

“Kami datang untuk membantu pemecahan masalah yang sedang dihadapi, dimana saat dikunjungi keadaan tubuh yang bersangkutan belum sehat dan normal (masih terbaring sakit dirumah). Saat itu terjadi dialog antara Bapak Kapolres dan keluarga tentang kejadian minum racun hingga proses pengobatan yang dijalankan oleh HA sampai pulang ke rumahnya.” Jelas Meisa.

Ditambahkannya lagi, usai mendengarkan keluh kesah dari HA, Kapolres Pohuwato AKBP. Dafcoriza memutuskan untuk membawa kembali HA untuk mendapatkan perawatan dan pengobatan di Rumah Sakit Bumi Panua.

“Keputusan akhir dari Bapak Kapolres adalah membawah kembali HA ke Rumah Sakit Panua Pohuwato untuk mendapatkan perawatan dan pengobatan yang lebih baik lagi mengingat HA juga semetara mengandung. Setelah sampai dirumah sakit panua pohuwato Bapak Kapolres memastikan lagi kepada dokter dan perawat yang bertugas di UGD agar HA mendapatkan penanganan yang terbaik. Terutama adalah kondisi janin yang ada dalam kandungannya dipastikan apakah sehat atau tidak, maka para medis di ugd berupaya untuk dapat menangani HA dengan baik.” Tutup Meisa.

Penulis         : Fandi

Editor           : Mulyono

Publish         : Fandi

1 1 vote
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x