Mei 6, 2024

Polsek Telaga Biru Lakukan PAM Pawai Takbiran Idul Fitri 1445 H, di Dua Lokasi.

Spread the love

Polres Gorontalo – Kepolisian Sektor Telaga Biru yang diback Up oleh Personil Polres Gorontalo, melakukan pengamanan dan pengawalan pawai takbiran keliling menyambut Idul Fitri 1445 H di dua Lokasi, Selasa (09/04/2024).

Dua lokasi tersebut masing-masing di Desa Tuladenggi yang di gelar oleh rema muda dan Masyarakat Desa yang diikuti  ± 100 orang, dengan mengambil start di Lapangan Tuladenggi Telaga Biru.

Selanjutnya pawai takbiran di Desa Petadio Timur, mengambil start di Masjid At-Taubah, dengan penyelenggara karang taruna yang diikuti sebanyak 70 peserta menggunakan mobil Truck besar, sepeda motor, bedug dan sound system.

Kapolres Gorontalo AKBP Deddy Herman, SIK, MKP melalui Kapolsek Telaga Biru Ipda M. Tumoloto, SH mengungkapkan bahwa dua kegiatan tersebut dilakukan pengamanan dan pengawalan oleh personil Polsek dan Polres Gorontalo.

“kami dari Polsek dengan diback up Personil Polres Gorontalo, melakukan pengawalan dan pengamanan jalur yang dilalui oleh peserta pawai takbiran.” ujar Ipda Tumoloto.

Demi ketertiban dan keselamatan bersama, petugas pun meyampaikan himbuan kepada para peserta untuk tetap mematuhi aturan dalam berlalu lintas.

“kami juga lakukan himbauan kepada para peserta pawai agar tetap mematuhi aturan berlalu lintas, demi ketertiban dan keselamatan bersama” jelas Kapolsek.

Terakhir, Kapolsek menginformasikan bahwa kegiatan yang berakhir jam 23.30 wita tersebut, seluruhnya berjalan tertib, aman, lancar dan terkendali.

“untuk rangkaian kegiatan, seluruhnya berjalan tertib, aman dan terkendali serta tidak ada kejadian yang dapat menganggu stabilitas kamtibmas” tukasnya.

Admin Polres Gorontalo.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x