Mei 9, 2024

Jaga Kamtibmas Jelang Akhir Ramadhan, Polsek Bongomeme Gelar Patroli Gabungan Bersama Unsur TNI.

Spread the love

Polres Gorontalo –  Untuk menjaga Stabilitas kamtibmas agar tetap kondusif di akhir bulan ramadhan 1445 H, Kepolisian Sektor Bongomeme Polres Gorontalo dan anggota TNI lakukan Patroli Gabungan Rutin melalui sambang Warga, Senin (01/04/2024).

Adapun rute patroli yang digelar yakni diwilayah Desa Bongomeme dan Desa Dulamayo dengan mendatangi warga yang berkumpul di pinggir jalan sekaligus berkomunikasi dan menyampaikan tentang keamanan dan ketertiban lingkungan.

“dalam kegiatan itu petugas dari Polsek dan koramil mendatangi warga yang sedang berkumpul di pinggir jalan ataupun di halaman depan rumah, sekaligus mengajak untuk bersama-sama menjaga kondusifitas keamanan dan ketertiban lingkungan terlebih saat ini memasuki hari terakhir bulan suci Ramadhan 1445 H.” ujar Kapolsek Bongomeme Iptu Iskandar Hadji Ali saat dikonfirmasi.

Selain itu petugas pula menghimbau warga Apabila ada permasalahan yang berpotensi menimbulkan gangguan Kamtibmas, agar segera melaporkan kepada Pemerintah Desa atau aparat keamanan setempat untuk segera ditindak lanjuti.

“petugas dilapangan juga selalu mengingatkan kepada warga untuk melaporkan kepada petugas keamanan setempat bilamana adanya gangguan kamtibmas” tambah Kapolsek.

Melalui kegiatan ini pula, Kapolsek berharap keamanan dan kenyamanan warga yang berada diwilayah Hukum Polsek Bongomeme dapat terjamin.

“semoga dengan adanya kegiatan ini, dimana petugas hadir di tengah-tengah masyarakat, dapat memberikan dampak positif terutama dalam bidang Kamtibmas”harap Iptu Iskandar.

Admin Polres Gorontalo.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x