April 26, 2024

Kapolres Bone Bolango Hadiri Upacara Hari Patriotik 23 Januari 1942 Yang Ke 76 Tahun

Tribratanews.polri.go.id – Polda Gorontalo, Selasa (23/01/2018) pukul 08.00 wita bertempat dihalaman Kantor Bupati Bone Bolango Desa Ulanta Kecamatan Suwawa Kabupaten Bone Bolango berlangsung kegiatan Upacara Memperingati Hari Patriotik 23 Januari 1942 yang ke 76 tahun 2018 tingkat Kabupaten Bone Bolango.

Dengan Tema “Semangat Hari Patriotik 23 Januari 1942 Untuk Berzihad Perangi Kemiskinan Melalui Zakat Infaq Dan Sedekah”.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Bupati Bone Bolango Hamim Pou, Wakil Bupati Bone Bolango moh. Kilat wartabone, Ketua DPRD Kab. Bone Bolango Faisal Mohi besera Para Aleg DPRD Kab. Bone Bolango, Kapolres Bone Bolango Akbp Robin Lumban Raja, SIK, M.Si, Ketua Kejari Bone Bolango Bambang Dwi Handoko, Dandim 1304 Gorontalo yang diwakili oleh Pabung Kapten Abubakar, Sekda Kab. Bone bolango Ishak Ntoma, Kepala Baznas Provinsi Gorontalo harun s. Nur bajuda, Kepala Museum Rekor Indonesi yang diwakili oleh manajer Andrr Purwandono, Para asisten dan pimpinan SKPD pemkab Bone Bolango, para Camat, kepala desa,aparat desa, dan BPD se Kab. Bone Bolango, Para PJU Polres Bone Bolango dan Kapolsek jajaran Polres Bone Bolango, Para ASN dan tenaga honorer/kontrak pemkab bone bolango, 1 peleton Gabungan Personil Polres Bone Bolango, 1 peleton Gabungan personil Koramil Suwawa-Kabila, Koramil Bonepantai dan koramil Tapa, 1 peleton gabungan perwakilan siswa-siswi SMP Kab. Bone bolango, 1 peleton gabungan perwakilan siswa-siswi SD Kab. Bone Bolango.

Adapun yang bertindak sebagai Inspektur Upacara yaitu Bupati Bone Bolango Hamim Pou, Komandan Upacara Kanit SPKT Polres Bone Bolango Ipda Roli Roboth, perwira upacara Danramil 1304-10/SK letda inf. Suardi taha.

Dalam arahannya Bupati Bone Bolango Hamim Pou menyampaikan bahwa nilai perjuangan Patriotik harus dilestarikan, pelayanan kepada masyarakat. Seperti halnya Bulan Januari menjadi bulan beramal bagi kabupaten bone bolango karena telah melaksanakan berbagai macam kegiatan seperti khitanan massal, Festival anak Yatim, dan pada hari ini akan membuat gerakan infaq sadaqah 5000 aparat se Kabupaten Bone Bolango dan pembukaan Pencanangan HUT kab. Bone bolango yang ke 15 serta Mari kita berjihad melawan kemiskinan dengan cara Zakat, infaq dan sedekah.

Kegaiatan upacara berakhir pukul 09.10 wita dan dilanjutkan dengan Pemecahan Rekor Muri dengan pengumpulan Zakat, Infaq, Sedekah sejumlah Rp. 500.000.000 oleh 5000 aparat se Kabupaten Bone bolango dalam waktu lima menit, Penyerahan secara simbolis hasil Zakat, Infaq dan Sedekah kepada pihak Baznas oleh Bupati Bone Bolango, Wakil Bupati Bone Bolango, Kapolres Bone Bolango dan Ketua DPRD kab. Bone Bolango, Pembacaan dan penyerahan sertifikat Rekor Muri oleh pihak MURI kepada Bupati Bone Bolango.

Penulis         : Firdha

Editor           : Mulyono

Publish         : Firdha

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x