April 30, 2024

Jaga Kamtibmas Pasca Perayaan Idulfitri, Gabungan Personil Pos Pam Mananggu Lakukan Patroli.

tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Pos Pengamanan Mananggu melakukan patroli di seputaran Pos dalam rangka menjaga kondusifitas kamtibmas pasca perayaan hari raya idulfitri di wilayah kecamatan mananggu agar tetap aman dan kondusif, Kamis (11/4/24).

Pos pengamanan tersebut merupakan salah satu Pos yang di bangun oleh Polres Boalemo dalam rangka pengamanan idulfitri melalui Operasi Ketupat Otanaha 2024 Polres Boalemo, yang wilayah tersebut merupakan wilayah perbatasan Kabupaten Boalemo dan Kabupaten Pohuwato.

Dalam patroli tersebut menurunkan personil gabungan baik itu Personil Polres Boalemo, TNI, Satpol Pp serta stakeholder terkait, yang di pimpin oleh Kbo Narkoba Ipda Sit Owen Sumendong S.H, selaku Perwira pengendali Pos Pengamanan.

Kegiatan tersebut di mulai pukul 20.40 wita, dengan sasaran tempat rawan kemacetan, rawan gangguan kamtibmas, Objek vital, serta tempat lain seperti perempatan lampu merah, Supermarket, tempat jualan petasan dan tempat – tempat yang menjadi Pos berkumpulnya masyarakat terutama anak muda.

Melalui kesempatan tersebut para personil menyampaikan pesan – pesan kamtibmas, agar tetap menjaga keamanan dan menciptakan sitkamtibmas yang aman dan kondusif.

Di samping itu para personil memberikan himbauan agar para pedagang petasan kembang api agar selalu melakukan pengawasan dan memberikan himbauan kepada para pembeli terutama anak – anak, agar selalu dalam pengawasan orang tuanya pada saat menggunakan atau bermain petasan/kembang api.

Kabag Ops Hendra Nata Sastra Tambunan S.E.,M.M Selaku Kepala perencanaan dan pengendalian operasi Pos Pengamanan mengatakan ” kegiatan Patroli di seputaran Pos Pengaman tersebut untuk menjaga kondusifitas wilayah managgu dan sekitarnya pasca perayaan idulfitri agar tetap aman dan kondusif” tuturnya.

Ia juga menambahkan Pos pengamanan ini menyediakan tempat peristirahatan bagi pera prmudik atau balik mudik, serta memberikan rasa aman dan nyaman juga menyiapkan penitipan kendaraan, ini di maksudkan sebagai wujud kepedulian Polri khususnya Polres Boalemo kepada masyarakat. Ungkapnya

Admin Polres Boalemo.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Copyright © Seksi Humas Polres Boalemo 2024. | Newsphere by AF themes.
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x