April 27, 2024

Lihat Tingkat Kepercayaan Masyarakat Kepada Polri Puslitbang Lakukan Penelitian Di Polres Boalemo

tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polres Boalemo- Tim Puslitbang Polri melaksanakan Kegiatan Penelitian tentang Tingkat Kepercayaan Masyarakat Terhadap Kinerja Polri di Polres Boalemo, Kamis (12/2/2020) pukul 10.30 Wita.

Kegiatan tersebut berlangsung di ruang tribrata Polres Boalemo, Dengan ketua Tim Peneliti tersebut di Pimpin oleh Kombes Pol.Sudrajad Hariwibowo, S.I.K., M.Si. Dr Andy A Zaelany,M.A. selaku Konsultan, Pembina Dwi Irawati, SS. dan Penda Tegawati, A.Md.

Dalam Kegiatan tersebut di hadiri oleh Wakapolres Boalemo Kompol Pietmon Tamalawe,S.H. Kabag Ren, Kasat Intel, Kasat Lantas, Kasat Binmas, Kasat Reskrim, Kasat Sabhara.

Penelitian di lakukan dengan cara menyebar Quesioner kepada masyarakat pada umumnya, selain itu responden kegiatan masyarakat, kegiatan tersebut juga melaksanakan FGD dengan Wakapolres, Para Kabag, dan Para Kasat.

Dalam penelitian menggunakan 5 indikator pengungkit layanan yaitu bukti langsung, keandalan, daya tanggap, jaminan, kesesuaian dan ditambah satu indikator yaitu reward terkait dengan kesejahteraan anggota berupa kenaikan gaji dan peningkatan sarpras.

Di lanjutkan dengan penyebaran Quesioner di Kejaksaan Tilamuta, Bawaslu Tilamuta,
SMA 1 Tilamuta, Pangkalan bentor, Kantor Satpol PP dan Desa Bajo, yang berlangsung dengan aman dan lancar.

Kapolres Boalemo AKBP Ahmad Pardomuan, S.I.K., M.H. mengatakan maksud dan tujuan dari penelitian ini dilakukan untuk melihat tingkat kepercayaan masyarakat terhadap lima fungsi layanan kepolisian khususnya di Polres Boalemo yaitu Fungsi Lalu lintas, Intel, Reskrim, Binmas dan Satuan Sabhara. ” ungkapnya”

Penulis : Hamzah
Publish. : Yuliya Dhe

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Copyright © Seksi Humas Polres Boalemo 2024. | Newsphere by AF themes.
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x