Patroli Dialogis, Langkah Preventif Samapta Polda Gorontalo Dalam Menjaga Gangguan Kamtibmas

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polda Gorontalo, Untuk mengantisipasi maupun mencegah aksi tindak kejahatan curas, curat dan curanmor, Personel Samapta Polda Gorontalo tingkatkan patroli dialogis, Minggu (30/04).

Kegiatan patroli yang dilaksanakan ini menyasar Pemukiman warga, Objek vital serta beberapa titik rawan kriminalitas, lebih Khususnya kepada anak remaja yang sering balap liar di waktu malam hari.

Ipda Abd. Rahim, SH selaku selaku perwira yang memimpin jalannya patroli mengatakan, diwaktu larut malam ini, tingkat kerawananya sangat tinggi, apalagi masyarakat yang masih beraktivitas diluar rumah. Olehnya patroli dialogis digencarkan agar meminimalisir adanya gangguan Kamtibmas.

“Dalam patroli, kita banyak menjumpai warga yang masih berada diluar rumah. Dimana kepada mereka kita menghimbau agar tidak melakukan kegiatan yang dapat mengganggu kenyamanan masyarakat lainnya,” ucap Rahim.

Disamping itu, bagi warga yang sedang nongkrong sampai larut malam, personel juga menghimbau untuk segera membubarkan diri dan pulang kerumah masing-masing mengingat situasi makin larut serta mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.

“untuk sasaran kegiatan patroli pada malam ini tidak lain mendatangi warga yang berkerumun sebagai bentuk kepedulian kita akan dalam mencegah gangguan Kamtibmas,” tuturnya.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x