Dapat Minyak Goreng Gratis, Vaksinasi Di Pohuwato Diserbu Warga

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Puluhan warga Pohuwato berbondong-bondong mendatangi Rumah Sakit Bumi Panua, mereka mengikuti vaksinasi yang digelar Polres Pohuwato, Sabtu (19/03).

Selain ingin divaksin, para warga juga mengincar paketan sembako berupa minyak goreng satu liter dibagikan secara gratis bagi yang mengikuti vaksinasi.

“Saya divaksin yang ketiga (booster), saya mendapatkan minyak goreng gratis dari Polres Pohuwato dan Ini berkah buat kita warga disini. Kami merasa terbantu dengan pemberian minyak goreng gratis sebanyak satu liter ini karena harga di pasaran sudah mahal mencapai Rp 24 ribu,” kata Mustofa warga Desa Taluduyunu, usai divaksin. 

Kapolres Pohuwato AKBP Joko Sulistiono, S.H, S.I.K,M.H melalui Bhabinkamtibmas Desa Taluduyunu Bripka Julianto mengatakan, vaksinasi ini menyediakan vaksin booster, dosis kedua, termasuk juga vaksin untuk anak-anak. Dan dengan adanya pembagian sembako ini juga sebagai bentuk kepedulian kepada warga yang kesusahan, terutama selama minyak goreng menjadi langka dan harganya melambung.

“Disaat harga minyak goreng yang naik dan langkanya di pasaran, membuat kami tergerak untuk membantu warga. Semoga bantuan ini bisa membantu warga yang kesulitan membeli minyak goreng,” ujar Julianto.

Julianto juga mengajak semua pihak untuk bersama-sama terus mengedukasi masyarakat bahwa Covid-19 belum habis, dan penting bagi seluruh warga untuk senantiasa disiplin protokol kesehatan.

“Kami mengimbau untuk tetap mematuhi protokol kesehatan. Sebagai langkah mencegah penyebaran Covid-19. Penegakan Prokes ini tidak akan maksimal bila tidak ada dukungan balik dari masyarakat sendiri,” tutup Julianto.

Penulis : Nia

Editor : Jenry

Publish : Fandi

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x