Hadapi Pilkada 2020, Personil Brimob Gorontalo Lakukan Latihan PHH

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polda Gorontalo, Ilmu jika tidak dipelajari maka akan lupa dengan sendirinya, begitu juga dengan kemampuan jika tidak dilatihkan akan hilang dan luntur dengan sendirinya, maka dari itu kemamampuan harus sering diasah dan dilatihkan agar tetap terjaga dan semakin mahir.

Selasa, 11 February 2020 Satbrimobda Gorontalo melaksanakan latihan PHH dalam rangka menghadapi PILKADA 2020 Provinsi Gorontalo.

Dansat Brimob Polda Gorontalo Kombespol Rantau Isnur Eka S.I.K, M.M  menyampaikan, Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi dan mencegah hal-hal yang tidak diinginkan, sekaligus bentuk latihan PHH ini untuk pemeliharaan kemampuan dan mengasah kemampuan para personil Brimob Gorontalo.

Latihan dan terus latihan untuk dapat memberikan Bhakti terbaik demi ibu Pertiwi. Ini merupakan kata kata penyemangat sehingga semua latihan bisa dilakukan dengan keikhlasan dan penuh semangat.

“Diadakannya latihan PHH ini guna untuk menghadapi tantangan tugas di tahun 2020 yaitu acara Pilkada gorontalo sehingga dengan adanya latihan PHH ini personil Brimob Gorontalo mampu melaksanakan tugas pengamanan tanpa adanya keraguan dalam menghadapi tugas tersebut,” Ujar Dansat.

Bripka Rasno s. Yamua yang memimpin sekaligus menjadi instruktur dalam latihan PHH tersebut mengatakan bahwa, latihan ini bertujuan untuk menyiapkan personil Brimob Gorontalo untuk menghadapi tantangan tugas yang akan dihadapi di tahun 2020 ini, yaitu akan adanya pemilihan kepala daerah sehingganya personil Brimob Gorontalo harus siap dalam menghadapi tantangan tugas mengamankan pesta rakyat gorontalo ini.

Penulis    : Pid Brimob

Editor       : Irda

Publish     : Fandi

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x