HARI RAYA IDUL ADHA JADI MOMENTUM POLRES BOALEMO UNTUK BERBAGI DENGAN MASYARAKAT

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id/polres-boalemo –Mengenang peristiwa besar bersejarah yang di alami oleh Nabi Ibrahim As, yang biasa di peringati oleh umat muslim di kenal dengan hari raya Idul Adha, Polres Boalemo melaksanakan kegiatan Pemotongan Hewan Kurban, Minggu (11/8/19) pukul 09.30 wita.

Kegiatan tersebut berlangsung di halaman belakang kantor sim Polres Boalemo yang di hadiri oleh Kapolres Boalemo Akbp Ade Perma Sik Mh, Ibu Ketua Bhayangkari Cabang Boalemo, Waka Polres Boalemo Kompol Pietmon Tamalawe Sh, para Kabag, Para Kasat Para perwira, para bintara pilres boalemo serta beberapa masyarakat.

Kegiatan di awali dengan penyerahan hewan kurban secara simbolis kepada Kapolres Boalemo untuk di kurbankan, dengan jumlah hewan kurban berupa sapi 5 ekor dan Kambing 3 ekor.

Usai pemotongan hewan kurban di lanjutkan dengan pembagian daging kurban kepada yang layak menerimanya, sebanyak 150 kupon dan berlangsung dengan aman dan lancar, demikian situasi aman dan kondusif.

“Esensinya adalah, pertama berbagi dengan masyarakat yang masih berkekurangan, yang kedua mengikhlaskan apa yang telah kita berikan kepada masyarakat,” ungkap Kapolres

Ade Permana Sik Mh, berharap bahwa daging hewan kurban yang disalurkan bisa sampai kepada masyarakat yang benar-benar memerlukan dan Mudah-mudahan ini akan sampai kepada masyarakat yang berhak menerima, “tuturnya”

Penulis : H.Lamadi

Edit : M.Kau

Publish : M.Kau

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x