BHABINKAMTIBMAS TERUS MEMBANGUN SILATURAHMI DENGAN MITRA KERJA

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polda Gorontalo. Dalam menciptakan rasa aman dan nyaman di lingkungan warga masyarakat, tentunya Polri harus bermitra kerja dengan berbagai instansi pemerintahan maupun dengan warga masyarakat umumnya. Hal ini kenapa harus di lakukan,,! Karena ini merupakan kunci utama keberhasilan Polri dalam menciptakan keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat.

Sikap inilah yang selalu di ambil dan di laksanakan oleh Bhabinkamtibmas Brigadir Reynaldo F Kolondam Polsek Suwawa Polres Bone Bolango jajaran Polda Gorontalo. Paling utama di lakukan oleh Reynaldi dalam menjaga kamtibmas di lingkungan warga binaannya, yakni menggandeng berbagai elemen masyarakat maupun instasi pemerintahan seperti para aparat Desa.

Menerapkan hal yang demikian merupakan kunci utama dalam keberhasilan Polri di dalam mencegah terjadinya tindak kriminal di lingkungan warga masyarakat. Dan selama kita menyampaikan himbauan dan harapan, kiranya kita harus bisa meyakinkan masyarakat, bahwa informasi-informasi dari mereka tentang timbulnya gangguan kamtibmas adalah penting. Karena dengan begitu Polri sesegera mungkin mengambil tindakan dalam menyelesaikannya.

Oleh karena itu, Brigadir Reynaldo F Kolondam menaruh harapan besar terhadap para aparat Desa Limbongo Kecamatan Suwawa Kabupaten Bone Bolango untuk bisa mengumpulkan berbagai macam informasi tentang gejolak kamtibmas sekecil apa pun yang akan terjadi di lingkungan warga masyarakatnya.

Hal ini di sampaikan pada kesempatan Rabu, 31 Juli 2019 oleh Reynaldo saat menemui aparat Desa Limbongo.
“marilah kita wujudkan pembangunan di Desa ini dengan selalu menjaga kamtibmas agar senantiasa dalam keadaan kondusif. Oleh karena itu, saya sangat mengharapkan informasi-informasi penting dari aparat Desa Limbongo yang berkaitan dengan kamtibmas. Ini harus di lakukan karena demi percepatan infrastruktur yang telah di programkan oleh pemerintah Kabupaten Bone Bolango,”harap Reynaldo.

Penulis         : Iswan
Editor          : Irda
Publish         : Hardiyanti

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x