TURUT BERBELASUNGKAWA BABHINKAMTIBMAS HADIRI PEMAKAMAN WARGA BINAANNYA

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polda Gorontalo, Iringan pengantar jenazah bergegas meninggalkan rumah duka seusai melaksanakan shalat jenazah yang di laksanakan di rumah duka. Masing-masing orang turut meraih usungan jenazah itu untuk di bawa ke pemakaman untuk di kuburkan. 

Senin (19/11/2018) tidak ketinggalan Bhabinkamtibmas Desa Pentadio Timur Kecamatan Telaga Kabupaten Limboto Bripka Djafar Hida turut ikut mengangkat usungan jenazah warga binaannya itu. Djafar beserta puluhan ikut mengantarkan, menguburkan hingga mendoakan yang agar amal ibadahnya di dunia di terima di sisi Allah Swt. 

Agama islam memang menganjurkan umat untuk menghadiri pemakaman, baik kerabat, sahabat dan kenalan, terlebih jika yang meninggal adalah anggota keluarga sendiri,”jelas Bripka Djafar Hida.

Djafar menambahkan” Rasulullah Saw menegaskan hukum sunnah dalam mengantarkan jenazah sekaligus menggotong keranda jenazah itu, mengikuti pemakaman adalah satu dari lima hak muslim atas muslim yang lain. Oleh karena itu, di mulai dari melayat kerumah keluarga yang di tinggalkan, menasehati keluarga yang di tinggalkan dengan kesabaran wajib bagi kita. Djafar menghimbau juga kepada keluaraga yang di tinggalkan, untuk berdoa sekaligus memohonkan ampunan atas orang yang meninggal,”ajak Djafar.

Penulis         : Iswan

Editor           : Risda

Publish         : Iswan 

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x