Mei 8, 2024

POLRES POHUWATO MELAKSANAKAN UPACARA HARI SUMPAH PEMUDA KE-95 THN 2023

Tribratanews.gorontalo.polri.go.id-polres pohuwato polda gorontalo. Kepala Kepolisian Resor Pohuwato Pohuwato Akbp Joko Sulistiono, SH., SIK., MH., selaku Inspektur Upacara Hari Sumpah Pemuda yang laksanakan di lapangan Upacara Polres Pohuwato Sabtu, (28/10/2023)

Turut hadir dalam upacara tersebut Waka Polres Pohuwato, Kompol Dian Ardiansyah, SH., pejabat utama Polres Pohuwato, para perwira, Kapolsek jajaran, personel Polres Pohuwato dan perwakilan personel Polsek Jajaran Polres Pohuwato, serta ASN Polres Pohuwato.

Sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia Ario Bimo Nandito Ariotedjo, yang dibacakan oleh Kapolres Pohuwato diantaranya, Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95 Tahun 2023 mengusung tema “Bersama Majukan Indonesia” dengan logo HSP ke-95 bermakna membentuk stilasi barisan manusia yang menyimbolkan kolaborasi dan warna-warni menunjukkan keanekaragaman suku, bahasa, dan budaya. Heterogenitas tersebut sebagai sumber kekuatan dalam memajukan Indonesia,

“Lebih lanjut dalam sambutan tersebut, Pemerintah Republik Indonesia telah membuka luas partisipasi pemuda pemudi generasi muda Indonesia hari ini telah seiring sejalan mewujudkan harapan masa depan Indonesia bersama-sama. Inklusifitas dalam ekosistem kolaborasi lintas generasi telah membangun optimisme kolektif bahwa sekarang para pemuda pemudi mendapatkan tempat terhormat di dalam pembangunan nasional. ” pungkasnya.

Penulis Hanny

Publis Masdar

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x